Tahun Depan, Asian Agri Tak Berniat Tambah Produksi

Sementara untuk pengembangan, Asian Agri Group berencana membangun pembangkit listrik energi baru dan terbarukan.

oleh Achmad Dwi Afriyadi diperbarui 12 Des 2014, 13:01 WIB
Diterbitkan 12 Des 2014, 13:01 WIB
Asian Agri Group
Kasus Pengemplang Pajak Asian Agri... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Asian Agri Group belum berniat untuk menambah target produksi kelapa sawit untuk tahun depan. Target produksi tahun depan masih akan tetap sama dengan target tahun ini.

General Manager Asian Agri, Freddy Widjaya mengatakan, pada tahun ini perusahaan menargetkan produksi 1 juta ton kelapa sawit.

"Tahun 2015 masih akan sama. 1 juta ton, 50 persen dari produksi inti dan 50 persen berasal dari plasma maupun swadaya," kata dia di Jakarta, Jumat (12/12/2014).

Freddy melanjutkan, saat ini perusahaan juga tidak berencana untuk menambah lahan baru. Pihaknya mengaku, Asian Agri sendiri memproduksi kelapa sawit dari 100 ribu hektar lahan inti dan 60 ribu lahan plasma.

Saat ini, perusahaan sedang fokus untuk intensifikasi lahan yang sudah ada. "Secara produksi akan stabil di 1 juta ton. Sementara strategi pengembangan intensifikasi replanting 5.000-7.000 hektar," lanjutnya.

Sementara untuk pengembangan, perusahaan berencana membangun pembangkit listrik energi baru dan terbarukan.

"Saat ini kami dalam tahap pembangunan 5 biogas plan, dari situ berpotensi memproduksi listrik. Kita tunggu tanggal mainnya. Harapan first half sudah bisa conditioning," tandas dia. (Amd/Gdn)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya