Liputan6.com, Jakarta - Layanan penukaran uang dari Bank Indonesia (BI) dan perbankan lain diperkirakan akan menyedot ribuan orang pada Senin (29/6/2015). Pasalnya pada saat itu, 15 mobil ‎penukaran uang dari BI dan bank lain bakal memadati kawasan Lenggang Jakarta, Monas, Jakarta Pusat.
Dari pantauan Liputan6.com, Jakarta, Selasa (23/6/2015), sedikitnya ada 300 orang mengantre penukaran uang receh sejak pukul 09.00 WIB. Dan layanan ini ditutup pukul 13.00 WIB. BI membuat tenda terpisah antara masyarakat umum dengan para pekerja atau karyawan.
"Sejak pagi sudah ramai pengunjung, sekira 300 orang lah. Diperkirakan pada puncaknya nanti 29 Juni 2015, yang nukar uang bisa sampai ribuan orang. Sebab pada saat itu, mulai ada 15 mobil yang siap melayani penukaran uang," kata Deputi Direktur Departemen Pengelolaan Uang, Sithowati Sandrarini‎ di Lenggang Jakarta, Monas.
Lebih jauh dia mengatakan, perbedaan layanan penukaran tahun ini, BI menyediakan fasilitas penukaran uang logam mulai dari Rp 50 sampai Rp 1.000. Namun Sithowati menjelaskan, pihaknya menerima penukaran uang logam selain uang yang masih terbungkus.
"Kondisi uang logam yang rusak bisa ditukar dengan uang baru, selagi masih bisa dikenali itu uang meski wujudnya sudah tidak berbentuk bulat utuh, atau penyok," ujarnya.
Ditemui di tempat penukaran uang di Monas, salah satu pengunjung yang enggan disebut namanya ini mengaku hanya kebagian menukar uang Rp 1,7 juta dari plafon Rp 3,7 juta per orang.
"Tadi kan ramai, jadi saya baru tukar segitu. Lagi pula pelayanannya lebih lamban dibanding tahun lalu. Padahal saya tukar uang buat dibawa pulang kampung karena ada pesta, jadi bagi-bagi duit," ‎ucap Wanita berlogat Batak ini. (Fik/Ndw)
Ribuan Orang Diprediksi Tukar Uang di Monas
Layanan penukaran uang dari BI dan sejumlah bank diperkirakan akan menyedot ribuan orang.
diperbarui 23 Jun 2015, 16:01 WIBDiterbitkan 23 Jun 2015, 16:01 WIB
Mobil Penukaran Uang BI di Lapangan Lenggang Jakarta, Monas, Jakarta Pusat (Foto: Fiky Ariyanti/Liputan6.com).
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Profil Naykilla Penyanyi Lagu Garam dan Madu yang Viral, Lahir dari Keluarga Musisi dan Sudah Punya Lagu sejak 2019
Resep Asinan Sayur Betawi yang Menyegarkan dan Lezat, Bahan-Bahan Mudah Ditemukan di Dapur
11 Hidangan Kuliner Palembang Terkenal dan Ikonik, Siap Menggugah Selera
Pakaian Terbaik Perempuan untuk Sholat di Rumah, Ini Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
Adegan Episode Terakhir Drakor When The Phone Rings Dituding Dukung Propaganda Zionis, Seruan Boikot Bergema
6 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Korban Luka Dievakuasi
Resep Sambel Cumi: Hidangan Pedas Menggugah Selera
10 Gempa Bumi Ethiopia Dikhawatirkan Picu Gunung Meletus, 80.000 Orang Dievakuasi
Top 3: Cara Menghentikan Kebiasaan Merokok
Konstruksi Jalur MRT Thamrin-Monas Capai 84 Persen, Target Selesai Akhir 2025
Dari Pengalaman Surya Sahetapy, Apa yang Perlu Dilakukan agar Ojol Lebih Inklusif?
Video Hoaks Sepekan: Ahmad Luthfi Bagikan Uang Rp 10 Juta hingga Banjir Mendadak di Kuala Lumpur