Liputan6.com, Jakarta - Dalam kunjungan ke Pasar Induk Kramat Jati, Menteri Perdagangan (Mendag) Rachmat Gobel menerima keluhan dari beberapa pedagang. Salah satu pedagang Anas Sarnil (48) yang meminta pemerintah memperkuat pasokan bawang putih.
Dia bilang, selama ini bawang putih diperoleh berasal dari impor. Sehingga, jika pasokan impor berkurang maka terjadi lonjakan harga.
"Kita 10 persen lokal, 90 persen dari impor. Kalau pasokan kurang ya harga naik," kata dia di Jakarta, Jumat (10/7/2016)
Masalah lain ialah karena bongkar muat untuk bawang putih dilakukan di Surabaya. Maka dari itu, harga bawang melonjak karena terdongkrak biaya distribusi.
"Bawang putih dibongkar dulu di Jakarta, Tanjung Priok. Sekarang Surabaya memperpanjang mata rantai," ujarnya.
Dengan kondisi demikian, dia berharap bongkar muat dikembalikan seperti semula. "Tolong dikembalikan ke Jakarta," tuturnya.
Selain itu, dia juga meminta pemerintah lebih cermat dalam mengatur distribusi bawang merah. Pasalnya, dalam beberapa kasus bawang merah yang dikirim dari Brebes tak sampai ke Pasar Induk. Alhasil, minimnya pasokan mengerek harga bawang merah.
"Bawang merah nggak sampai yang dari Brebes. Kami minta untuk bawang merah diawasi supaya sampai Induk," terangnya.
Tak berhenti di sana, dia juga meminta pemerintah meningkatkan produktivitas bawang bombay. Selama ini, bawang bombay lokal masih minim sehingga harganya cukup mahal.
"Bawang bombay, panen paling 5 persen sisanya India, Selandia Baru dan sebagainya," tandas dia. (Amd/NDw)
Pedagang Curhat ke Mendag Soal Lonjakan Harga Bawang
Harga bawang naik karena kurangnya pasokan dan tingginya biaya distribusi.
diperbarui 10 Jul 2015, 06:01 WIBDiterbitkan 10 Jul 2015, 06:01 WIB
Aktifitas para pedagang bawang di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Jumat (19/6/2015). Bawang merah mengalami kenaikan dari harga Rp 20 ribu/kg saat ini mencapai Rp 22 ribu hingga 25 ribu/kg. (Liputan6.com/Yoppy Renato)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kalah dari Brighton, Pelatih Manchester United Sebut Timnya yang Terburuk Sepanjang Sejarah
Cek Fakta: Tidak Benar dalam Foto Ini Sebuah Masjid Selamat dari Kebakaran di California
Meneropong Peruntungan Shio di Tahun Ular Kayu Jelang Imlek 2025, Siapa Paling Cuan?
Kuliner Gorontalo yang Membuat Rindu, Ayam Lalap dengan Sambal Roa
Samsung Padukan Hardware Canggih dan AI pada Soundbar Q-Series
Ciri Ciri Sakit Jantung pada Wanita, Kenali Tanda dan Cara Pencegahannya
Cara Merebus Daun Salam dan Sereh untuk Asam Urat, Mudah Dicoba
Fakta-Fakta Mengejutkan Donald Trump, Presiden AS Pertama yang Pernah Divonis Hukum
Lolly Keluar dari RS Polri Jakarta, Polisi Bantah Paksa Anak Nikita Mirzani Pulang ke Orang Tua Kandung
Bagaimana Cara Meniruskan Wajah? Simak 6 Tips dan Treatment yang Efektif
Promo Code Avatar World, Cara Mendapatkan Hadiah Menarik di Januari 2025
Melania Trump Rillis Kripto Meme Coin Jelang Pelantikan Presiden AS, Segini Nilainya