Liputan6.com, Jakarta - PT Aneka Tambang (Persero) (Antam) menyatakan minat untuk bisa ikut serta memiliki saham PT Freeport Indonesia (PTFI) yang saat ini sedang ditawarkan (divestasi) ke Pemerintah.
Direktur Utama Antam, Teddy Badrujaman menyatakan, Jika ditawarkan pemerintah untuk membeli saham Freeport Indonesia maka Antam sangat berminat. Alasannya, selama ini Antam memang selalu memburu saham dari perusahaan-perusahaan tambang asing.
"Kami berminat ambil divertasi dari Freeport tersebut. Sebenarnya, semua divestasi perusahaan asing kalau ditawarkan ke Antam, pasti kami minat," kata Teddy.
Bukti Antam berminat dengan saham-saham perusahaan tambang asing yaitu Antam juga ikut mengikuti lelang PT Newmont Indonesia. Namun sayangnya, Antam tidak memenangkannya. "Waktu Newmont, Antam ikut tapi cuma hampir menang. Belum rejeki juga," tuturnya.
Menurut Teddy, sudah ada penyedia jasa keuangan untuk memodali Antam ikut membeli saham Freeport Indonesia yang dilepas sebesar 10,64 persen.
"Bisa bekerjasama dengan institusi keuangan lainnya. Kami disiisi institusi keuangan banyak yang bersedia mendukung kalau Antam ingin mengambil saham itu," pungkasnya.
Selain Antam, PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum) menyatakan kesediaannya untuk mengakuisisi sebagian saham PT Freeport Indonesia jika pemerintah tak mengambil opsi tersebut dalam rencana divestasi saham perusahaan tambang asal Amerika Serikat (AS) tersebut. Untuk menjalankan rencana tersebut, Inalum akan menunjuk konsultan.
Direktur Keuangan Inalum, Oggy Achmad Kosasih mengatakan, perusahaan sedang melakukan perhitungan terkait kemampuan keuangan perseroan. Dia bilang, untuk menghitung rencana akuisisi tersebut, perusahaan akan menunjuk konsultan keuangan.
"Kami akan menunjuk konsultan keuangan yang melakukan perhitungan dari nilai saham yang ditawarkan Freeport nilainya berapa, lalu kami dari sisi BUMN menginginkan diberikan keleluasaan memberikan penilaian juga kewajaran apa yang ditawarkan Freeport yang nanti menjadi dasar negoisasi," tuturnya.
Dia mengakui, butuh dana yang sangat besar untuk bisa mengakuisisi saham Freeport Indonesia tersebut. Perseroan sendiri mengupayakan dana pinjaman dari perbankan untuk bisa menjalankan aksi korporasi tersebut. "Kalau pendanaan kita upayakan pinjaman bisa mungkin yang paling cepat perbankan, bisa juga perbankan," tuturnya. (Pew/Gdn)
Antam Minati Saham Freeport Indonesia
Jika ditawarkan pemerintah untuk membeli saham Freeport Indonesia maka Antam sangat berminat.
Diperbarui 21 Okt 2015, 13:29 WIBDiterbitkan 21 Okt 2015, 13:29 WIB
Pedagang menunjukan emas batangan 50 gram dan 100 gram di sebuah toko Kawasan Cikini, Jakarta, Kamis (3/9/2015). Harga emas milik PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini terpantau bergerak stabil di posisi Rp560 ribu per gram. (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadi Kurir Barang dari Iran, 2 Pria Jatim Terancam Hukuman Mati, Ini Salahnya
Rekomendasi Outfit Batik Kerja 2025 buat Hijabers, Tampil Anggun dan Fashionable!
Kanwil Kementerian HAM Gandeng PWNU Jakarta Tingkatkan Kesadaran HAM
Kutukan Prada Makan Korban Lagi, Terbaru Aktris Jepang Mei Nagano
Legenda Urban: Burong Tujoh di Aceh, Mitos yang Kerap Dikaitkan dengan Ilmu Hitam
Ilmuwan Temukan Alam Semesta Terus Mengembang dan Berputar
Tak Terima Anak Ditinggal Pacaran dengan Pria Lain, Pria Pemalang Buru Mantan Istri dengan Golok
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 25 April 2025
Kembali Terjadi Aksi Pembuangan Jenazah Bayi di Jember
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Tanggal Hijriah Hari Ini 25 April 2025, Simak Waktu Mustajab Berdoa di Hari Jumat Menurut UAH
Michelle Obama Zodiac Sign: The Capricorn First Lady