6 Pulau Pribadi Ini Dijual Murah, Mau Beli?

Memiliki pulau pribadi umumnya hanya dialami oleh miliarder atau orang kaya.

oleh Zulfi Suhendra diperbarui 18 Mei 2016, 19:35 WIB
Diterbitkan 18 Mei 2016, 19:35 WIB
Pulau Pribadi
Memiliki pulau pribadi umumnya hanya dialami oleh miliarder atau orang kaya.

Liputan6.com, Jakarta - Memiliki pulau pribadi umumnya hanya dialami oleh miliarder atau orang kaya. Sebab, untuk membeli pulau pribadi, butuh duit yang tak sedikit. Belum lagi pengembangan pulau yang juga butuh kocek banyak.

Beda halnya dengan pulau-pulau berikut ini. Daftar pulau yang ada di Yunani ini dijual murah.

Yunani dikenal sebagai salah satu surga wisata di dunia. Tak hanya peninggalan-peninggalan bersejarah, tapi Yunani juga punya banyak pulau.

Dari data yang ada, Yunani punya sekitar 1.200 hingga 6.000 pulau. Sebagian tak berpenghuni, belum dikembangkan, dan jumlah lainnya sudah dikembangkan dan dimiliki orang.

Dilansir dari Business Insider yang mengutip data Private Island Online, Rabu (18/5/2016), beberapa pulau dijual hanya jutaan dolar. Lebih murah ketimbang sebuah rumah di kota London. Biasanya, pulau dijual dengan harga selangit.

Ada juga pulau-pulau yang didiskon karena tak laku-laku. Berikut 6 pulau termurah dan dijual di Yunani:

6. Northern Aegean Island

Pulau ini berjarak hanya 1,5 jam dari Athena dengan menggunakan speedboat. Beberapa pengembang internasional sudah tertarik dengan pulau perawan alias belum dikembangkan ini. Namun, pulau yang terletak di Chora ini belum juga laku.

Pulau ini memiliki luas 348.029 meter persegi dan dijual seharga US$ 38,6 juta atau sekitar Rp 514,6 miliar (Kurs: Rp 13.332/dolar)

5. St Thomas

Pulau seluas 1,21 juta meter persegi ini hanya terletak 45 menit dari ibu kota Athena. Pulau yang juga belum dikembangkan ini dihargai US$ 16,5 juta atau sekitar Rp 219,9 miliar.

4. Kardiotissa

4. Kardiotissa

Properti indah di tengah laut Aegean sangat cocok untuk tempat diving, olahraga petualangan dan berlayar. Pulau seluas 1,13 juta meter persegi yang belum dikembangkan ini dijual dengan harga US$ 7,2 juta atau sekitar Rp 95,9 miliar.

Stroggilo

3. Stroggilo

Pulau ini belum dikembangkan dan dijual US$ 5 juta setara Rp 66,6 miliar. Memiliki luas hingga 218.530 meter persegi, ini adalah salah satu pulau yang paling terkenal di laut Aegean.

Meski belum dikembangkan, namun air di pulau ini dipercaya bisa diminum hanya dengan melalaui proses penyaringan sederhana dan juga bisa menggerakkan pembangkit listrik.

2. Kythnos

2. Kythnos

Pulau seluas 191.183 meter persegi ini hanya berjarak satu jam dari Athena menggunakan speeboat dan sudah dikembangkan.

Di pulau ini, sudah dibangun 20-25 rumah dan jalan, gedung, dan lain-lain tengah dibangun. Meski sudah dikembangkan, pulau ini terhitung murah yakni hanya dijual US$ 3,96 juta setara Rp 52,7 miliar.

Lihnari Peninsula

1. Lihnari Peninsula

Ini adalah pulau pribadi paling murah di Yunani. Pulau seluas 384.451 meter persegi ini dijual hanya US$ 3,3 juta setara Rp 43,9 miliar. Letaknya hanya 10 menit dari Corinth barat. Di pulau ini sudah terdapat properti seperti jalan, air bersih dan juga pepohonan rindang.

Si penjual ingin secepatnya menjual pulau ini mengingat dia sudah memangkas harga hingga setengahnya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya