Wamendes Budi Arie Setiadi dan Istri Negatif Virus Corona

Wamendes PDTT Budi Arie Setiadi telah melakukan pemeriksaan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto (RSPAD).

oleh Septian Deny diperbarui 21 Mar 2020, 11:34 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2020, 11:34 WIB
'Banyak Pilihan Untuk Jokowi'
Ketua Umum DPP Projo Budi Arie Setiadi berbicara saat diskusi polemik bertajuk 'Banyak Pilihan Untuk Jokowi' di Jakarta, Sabtu (7/2/2015). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT), Budi Arie Setiadi dinyatakan negatif Covid-19 atau virus corona.

Hal tersebut sesuai hasil tes yang dilakukan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto (RSPAD).

"Saya dapat telelpon dari dari Dokter Ibrie (RSPAD), hasil tes Covid-19 untuk Bapak Budi Arie Setiadi dan Ibu dinyatakan negatif," seperti dikutip dari pesan yang diterima Liputan6.com.

Hasil Medical Check Up (MCU) dari tes Budi Arie Setiadi sudah selesai dan dapat diambil pada Senin (23/3/2020) di RSPAD.

Sebelumnya, sejumlah pejabat juga telah dinyatakan negatif terinfeksi virus corona, seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Hasil tes kesehatan dijalankan memastikan Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia tersebut negatif dari virus corona. Meski begitu, dirinya tetap menjalani isolasi diri dengan bekerja di rumah.

Kemudian juga Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia yang dinyatakan negatif dari virus Corona jenis baru (Covid-19).

"Setelah pemeriksaan, baik darah, paru-paru maupun air liur, dinyatakan negatif dari COVID-19," kata Komite Investasi Bidang Komunikasi dan Informasi BKPM Rizal Calvary Marimbo.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Negatif Virus Corona

Basuki Hadimuljono
Menteri PUPR 2014-2019 Basuki Hadimuljono tiba di Kompleks Istana Kepresidenan di Jakarta, Selasa (22/10/2019). Basuki Hadimuljono akan kembali menjabat sebagai Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam kabinet Jokowi jilid II. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) basuki Hadimuljono dinyatakan negatif virus Corona. Hal tersebut diungkap setelah hasil tes covid-19 pertama di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto (RSPAD) keluar pada Selasa sore kemarin.

Dikutip dari akun instagram resmi Kementerian PUPR, Rabu (18/3/2020), Menteri Basuki dalam keadaan sehat wal afiat sebagaimana hasil test COVID-19 pertama di RSPAD yang diketahui sore ini (Selasa, 17 Maret 2020) dan dinyatakan negatif virus Corona.

Pada Selasa kemarin, Menteri Basuki tetap melakukan kegiatan seperti yang diarahkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) yaitu bekerja dari rumah.

Dari pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB, Menteri Basuki mengikuti dua Rapat Terbatas (Ratas) yang dipimpin Presiden Jokowi dan Wapres KH Ma'ruf Amin dengan video conference.

Pertama tentang Pengembangan Kawasan Pariwisata Mandalika, termasuk persiapan penyelenggaraan MotoGP di Mandalika tahun 2021. Kedua tentang Evaluasi Pelaksanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana di NTB.

Agenda lanjutan adalah memimpin Rapat Pimpinan (Rapim) bersama Pejabat Tinggi Madya Kementerian PUPR dari kediaman yang dilakukan juga dengan video conference.

Rapim dimulai pukul 14.00 WIB dan berakhir pukul 16.00 WIB membahas utamanya tentang pola operasi kerja staf PUPR dalam situasi krisis Pandemi COVID-19, serta percepatan pelelangan dan pelaksanaan kegiatan TA 2020 yang difokuskan untuk mengatasi dampak sosial-ekonomi Pandemi COVID-19, seperti kegiatan Padat Karya Tunai (cash for work).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya