Liputan6.com, Jakarta Pensiun lebih dari sekadar meninggalkan pekerjaan. Namun juga harus mempersiapkan berbagai hal lain demi membuat masa pensiun berjalan dengan baik.
Hal yang perlu dipersiapkan dengan baik selain mental adalah keuangan. Berikut tips yang bisa disimak untuk membantu Anda memasuki masa pensiun dengan tenang, melansir laman Businessinsider, Jumat (27/3/2020).
1. Temukan perencana keuangan yang baik
Advertisement
Ketika Anda berpikir untuk pensiun, maka harus menemukan seorang ahli sebagai tempat mendiskusikan bagaimana mengatur keuangan. Perencanaan pensiun sangat kompleks, perlu berbagai pertimbangan, agar kelak pensiun Anda aman.
Selain itu, Anda bisa berdiskusi dengan seorang ahli mengenai investasi yang cocok dan menjanjikan di kemudian hari. Ini agar ketika Anda pensiun masih tetap memiliki pendapatan, meskipun tidak lelah bekerja secara langsung.
2. Cek berkala perencanaan pensiun
Sangat penting untuk menyusun strategi masa pensiun. Setelah membuat perencanaan pensiun, jangan lupa untuk memeriksa kembali apakah rencana tersebut sesuai dengan keadaan Anda saat ini.
Mungkin saja ada sedikit rencana yang hendak Anda rubah, agar ke depannya rencana tersebut berjalan sesuai dengan keinginan.
Dengan memeriksa kembali, bisa membantu memastikan misalkan terkait asuransi jiwa dan asuransi perawatan jangka panjang, dan llainnya.
3. Mulai rencanakan lebih cepat daripada menundanya
Ketika Anda memiliki penghasilan lebih, seperti bonus atau yang lainnya, maka simpanlah uang tersebut untuk pensiun nanti, atau bisa menginvestasikannya. Berinvestasi sedini mungkin dan simpan apa pun yang Anda mampu supaya tidak dipakai untuk hal lain yang kurang penting.
4. Maksimalkan rekening pensiun dan hidup sesuai kemampuan
Rajin-rajin lah menabung dan simpan dalam rekening. Selain itu, Anda harus hidup sesuai kemampuan sendiri, jangan mengikuti gaya hidup orang lain, jadilah diri sendiri.
5. Prioritaskan pengeluaran
Belilah barang-barang yang benar-benar jadi kebutuhan. Jangan membuang-buang uang untuk hal yang tak berguna bagi kehidupan saat ini, maupun setelahnya.
Usahakan untuk berhemat, jangan membeli banyak barang, tapi fokus pada barang yang memang jadi kebutuhan, sehingga bisa lebih fokus untuk menjalani hidup.
6. Memiliki rumah sesuai kemampuan
Rumah merupakan kunci dari masa pensiun, yakni tempat yang kelak akan digunakan untuk menikmati masa pensiun. Daripada menyewa rumah, lebih baik menabung dan membangun rumah yang ramah lingkungan, serta hemat energi.
Anda bisa mewujudkan mimpi memiliki rumah sendiri, apabila bisa hidup hemat, dan berhenti bepergian yang menghabiskan dana.
7. Jangan pakai kartu kredit dan bayar hipotek
Usahakan jangan sering menggunakan kartu kredit, karena jika sering menggunakan maka akan banyak utang yang harus dibayar.
Begitu juga harus membayar semua utang sebelum pensiun. Ketika utang sudah terbayar maka Anda bisa pensiun kapan pun dan mengambil kesempatan tanpa khawatir.
Advertisement