Sambut Ramadhan, BRI Beri Layanan Penukaran Uang mulai 4 April 2022

BRI juga menghadirkan mobil kas keliling yang berlokasi di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, mulai 18 April 2022 hingga 29 April 2022.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 06 Apr 2022, 21:00 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2022, 20:56 WIB
BI dan BRI berkolaborasi melayani penukaran uang rupiah di Jakarta selama bulan suci Ramadan 1443 H. (Dok BRI)
BI dan BRI berkolaborasi melayani penukaran uang rupiah di Jakarta selama bulan suci Ramadan 1443 H. (Dok BRI)

Liputan6.com, Jakarta - Bank Indonesia (BI) dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) melakukan kolaborasi dalam pelayanan penukaran uang rupiah di Jakarta selama bulan suci Ramadan 1443 H. Hal ini ditandai dengan seremoni pelepasan E-Buzz BRI pada acara Kick Off Serambi Rupiah Ramadan, yang berlangsung pada Senin, 4 April 2022.

Guna melayani kebutuhan layanan keuangan masyarakat, BRI menyiapkan layanan penukaran uang rupiah selama bulan Ramadan di seluruh kantor BRI area Jabodetabek mulai 4 April 2022 hingga 29 April 2022.

Tidak hanya itu, BRI juga menghadirkan mobil kas keliling yang berlokasi di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, mulai 18 April 2022 hingga 29 April 2022.

Untuk diketahui, di bulan suci Ramadhan dan Idulfitri 1443 H, BI menyediakan uang tunai sebesar Rp 175,26 triliun, naik 13,42 persen dari tahun sebelumnya.

Langkah layanan penukaran uang ini juga dilakukan seiring momentum pertumbuhan ekonomi yang terus berlanjut serta untuk mengantisipasi peningkatan transaksi masyarakat sejalan dengan pandemi yang mulai terkendali.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

BI Buka Lagi Penukaran Uang Jelang Lebaran, Ini Jadwalnya

Rupiah Stagnan Terhadap Dolar AS
Teller menunjukkan mata uang rupiah di penukaran uang di Jakarta, Rabu (10/7/2019). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) ditutup stagnan di perdagangan pasar spot hari ini di angka Rp 14.125. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Bank Indonesia (BI) kembali membuka layanan penukaran uang jelang Lebaran 2022. Ini menjadi tradisi yang dilakukan sejumlah masyarakat Indonesia jika ingin mudik lebaran atau pulang kampung.

Bagi masyarakat yang ingin melakukan penukaran uang tunai jelang Lebaran, BI telah mempersiapkan 2 (dua) bentuk layanan, yaitu:

1. Penukaran uang di Perbankan, mulai 4-29 April 2022.

BI bersinergi dengan perbankan nasional menyiapkan 5.013 titik penukaran di bank di seluruh Indonesia, bertambah 8 persen dari tahun lalu.

2. Penukaran uang di Mobil Kas Keliling Bank Indonesia, mulai tanggal 4 April 2022.

Penukaran uang melalui kas keliling BI kembali hadir setelah vakum dua tahun akibat pandemi. Guna menghindari kerumunan, masyarakat diharapkan memesan penukaran terlebih dahulu melalui aplikasi PINTAR (https://pintar.bi.go.id) sebelum hadir ke lokasi kas keliling. Lebih lanjut mekanisme pemesanan melalui aplikasi PINTAR dapat dilihat di sini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya