Lowongan Kerja untuk Fresh Graduate S1 Semua Jurusan, Siapa Minat?

PT Supra Primatama Nusantara (Biznet Networking) sedang membuka lowongan kerja untuk fresh graduate untuk jenjang pendidikan minimal S-1 di semua jurusan.

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Sep 2022, 13:00 WIB
Diterbitkan 19 Sep 2022, 13:00 WIB
Lowongan Pekerjaan
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)... Selengkapnya

 

Liputan6.com, Jakarta Karier sebagai Management Trainee populer di kalangan fresh graduate. Hal ini karena peluang karier di posisi ini termasuk ideal jika ingin memiliki jenjang karier yang pasti di kemudian hari.

Bulan ini, PT Supra Primatama Nusantara atau yang biasa disebut Biznet Networking sedang membuka lowongan kerja untuk posisi tersebut.

PT Supra Primatama Nusantara adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang infrastruktur digital. Biznet menyediakan layanan internet, data center, cloud computing, hingga IPTV. Dengan visi dan misi untuk mengurangi kesenjangan digital Indonesia dengan negara berkembang lainnya, Biznet terus memperbaiki pelayanannya.

Berikut syarat dan ketentuan yang bisa kamu pelajari jika ingin mencoba melamar di lowongan pekerjaan yang dibuka PT Supra Primatama Nusantara. Disimak dengan baik ya.

Syarat dan Ketentuan

Syarat yang ditentukan untuk menempati posisi Management Trainee di PT Supra Primatama Nusantara tidak terlalu rumit. Berikut detailnya.

1. Jenjang pendidikan minimal S-1 di semua jurusan.

2. Fresh graduate dipersilakan mendaftar.

3. Menguasai ilmu dasar komputer.

4. Memahami kerja quality control.

5. Bersedia ditempatkan di kantor cabang Bandung, Jawa Barat.

 

Alur Menjadi Management Trainee

Lowongan Pekerjaan
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)... Selengkapnya

Sebagai seorang Management Trainee, nantinya kamu akan mendapatkan fasilitas dantanggung jawab sebagai berikut.

1. Mendapatkan on the job training dari Departemen Operasi sebagai tim NetworkOperation dan Project di cabang agar memahami alur kegiatan operasional danpengembangan.

2. Mendapatkan pemaparan oleh tim Departemen Penjualan sebagai Area Coordinatordan tim Store Specialist di cabang-cabang agar memahami alur kegiatan penjualan& administrasi.

3. Memimpin Cabang dengan kualitas pemimpin yang inovatif, kecerdasan bisnis,pemecahan masalah dan keterampilan jaringan.

 

Cara Melamar

Lowongan Pekerjaan
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)... Selengkapnya

Untuk melamar di PT Supra Primatama Nusantara atau Biznet di posisi Management Trainee, kamu tidak perlu merasa bingung. Cukup instal aplikasi KitaLulus di Playstore lalu lakukan registrasi dengan masuk ke akun Google kamu yang aktif.

Setelah itu, ketikkan PT Supra Primatama Nusantara atau Management Trainee di bar pencarian loker yang berada di paling atas. Lamar posisi yang kamu inginkan dan pelajari kembali syarat dan ketentuannya.

Jika kamu merupakan kandidat terpilih, kamu akan dihubungi oleh tim HRD PT Supra Primatama Nusantara untuk melakukan interview dan tahap rekrutmen lainnya.

Selain loker dari PT Supra Primatama Nusantara, ada lebih dari 50.000 loker juga dariberbagai perusahaan di Indonesia. Kamu bisa melamarnya sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki.Yuk, lekas instal aplikasi KitaLulus smartphone kamu dan dapatkan kesempatan mendapatkan karir impian dengan #LebihMudah.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya