Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut Bandara Mentawai bisa meningkatkan kesejahteraan rakyat. Hal ini karena tingkat konektivitas yang makin mudah.
Jokowi menyampaikan, Bandara Mentawai bisa membuka akses konektivitas masyarakat Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. Menurutnya, masyarakat bisa mendapat efek berganda dari beroperasinya bandara baru ini.
Baca Juga
"Saya yakin dengan semakin terbukanya akses suatu daerah konektivitas yang semakin baik, masyarakat akan semakin mendapatkan multiplier effect yang besar," ujarnya dalam momen peresmian, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (25/10/2023).
Melalui pembukaan konektivitas ini, masyarakar diharapkan bisa membuka usaha-usaha baru. Menyusul, potensi wisata di Kepulauan Mentawai yang digadang mampu menarik wisatawan.
Advertisement
Pada akhirnya, Jokowi berharap hal tersebut bisa mengerek tingkat kesejahteraan masyarakat sekitar.
"Dan kesempatan untuk mengembangkan usaha-usaha barunya dan ini yang kita harapkan bisa meningkatkan kesejahteraan kita semuanya," sambungnya.
Jokowi Harap Ada Penerbangan Langsung dari Luar Negeri
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan operasional Bandara Mentawai di Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. Dia berharap kedepannya ada penerbangan langsung dari luar negeri ke bandara baru tersebut.
Bukan tak berdasar, Jokowi menyebut hal ini mengaca pada potensi wisata yang ada di Kepulauan Mentawai. Dia juga menyandingkan dengab kemudahan akses mobilitas masyarakat dengan pesawat.
"Saya harap dengan beroperasinya Bandara ini mobilitas masyarakat akan semakin mudah. Potensi wisata di Kepulauan Mentawai juga bisa dikembangkan lebih baik lagi," ujar dia dalam momen peresmian dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (25/10/2023).
Salah satu potensi wisata yang disinggung Jokowi adalah selancar atau surfing. Dia berharap, ada penerbangan langsung yang dilakukan oleh wisatawan ke Mentawai melalui bandara baru ini.
"Sehingga kita harapkan wisata surfing akan semakin berkembang, dan juga mungkin pesawat-pesawat dari luar negeri yang berkaitan dengan surfing juga nanti bisa langsung mendarat di baik di Padang maupun di Pulau Mentawai," ungkap Jokowi
Â
Layani Pesawat ATR
Perlu diketahui, Bandara Mentawai saat ini bisa melayani pesawat jenis ATR dengan kapasitas penumpang hingga 78 orang. Kemudian, pesawat pribadi atau private jet juga bisa mulai mendarat di Bandara Mentawai dengan panjang runway 1.500 meter ini.
Jokowi Minta Menhub Segera Datangkan Pesawat ATR
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya meresmikan Bandara Mentawai di Sumatera Barat. Dia meminta Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi segera mendatangkan pesawat ATR ke bandara baru tersebut.
Jokowi mengatakan, Bandara Mentawai menjadi pengganti Bandara Rokot yang memiliki panjang landasan pacu yang terbatas. Melalui runway yang lebih panjang, Bandara Mentawai diharapkan mampu mendorong kunjungan wisatawan dengan dilayaninya pesawat ATR.
"Tadi saya udah menyanpaikan ke Menteri Perhubungan, jangan hanya Cessna yang datang kesini tapi ATR sudah mestinya segera di didatangkan di Pulau Mentawai," ujarnya dalam momen peresmian Bandara Mentawai, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (25/10/2023).
Â
Advertisement
Perbedaan Signifikan
Kepala Negara mencatat ada perbedaan signifikan dari tingkat kemampuan angkut pesawat. Pesawat Cessna yang sebelumnya dilayani Bandara Rokot Sipora hanya mampu mengangkut 12 orang.
Namun, dengan pesawat ATR, bisa membawa penumpang dengan kapasitas 78 orang. Jokowi sendiri mengaku sudah menjajal langsung menggunakan pesawat besar.
"Karena sekali angkut bisa 78, sebelumnya Cessna hanya 12, sekarang bisa, kalau ATR 78. Tadi saya coba dengan pesawat yang gede ini tadi juga mendatat sangat mulus dan tidak ada masalah," ungkapnya.