Pengusaha Skincare Lokal Nakal Siap-Siap Diciduk BPOM

BPOM akan meningkatkan pengawasan terhadap skincare lokal, utamanya terkait klaim produk juga merupakan tanggungjawab BPOM

oleh Tira Santia diperbarui 01 Okt 2024, 09:30 WIB
Diterbitkan 01 Okt 2024, 09:30 WIB
Jangan Asal-asalan, Begini Urutan Basic Skincare Remaja untuk Jaga Kulit Tetap Sehat dan Glowing
Ilustrasi Produk Skincare Pagi (c) Roman Odintsov/Pexels.com... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) akan memberikan sanksi tegas kepada produsen skincare lokal yang overclaim atau mengklaim berlebihan terhadap khasiat produknya. Bahkan izin usahanya bisa dicabut.

"Kalau dia overclaim, ada yang sudah dapat surat izin edar tapi overclaim, kita akan berikan peringatan. Peringatan dalam bentuk dipanggil, disurati dan terakhir bisa tarik izin edarnya, kata Kepala BPOM Taruna Ikrar, di Jakarta, ditulis Selasa (1/10/2024).

Taruna menegaskan, BPOM akan meningkatkan pengawasan terhadap skincare lokal, utamanya terkait klaim produk juga merupakan tanggungjawab BPOM.

"Overclaim itu bagian tanggung jawab juga yang artinya label yg tertulis di kemasan itu menjadi tanggung jawab BPOM," ujarnya.

Harus Sesuai Fakta

Menurut dia, seharusnya produsen skincare mempromosikan khasiat produknya sesuai fakta. Tujuannya agar konsumen tidak merasa dirugikan. Jika terbukti overclaim, maka BPOM akan menindak dengan sanksi.

"Sekarang bagaimana misalnya dia sesuaikan dengan isi yang dikeluarkan, tapi dia ternyata overclaim, itu Deputi Penindakan bersama timnya, ada 500 tim, yang akan mengawasi termasuk yang di sosial media," ujarnya.

Taruna menegaskan, bahwa BPOM selalu mengedepankan perlindungan terhadap konsumen dan UMKM. Oleh sebab itu, pihaknya akan terus mendampingi para pengusaha skincare lokal agar menjual produk yang aman, sesuai standar, dan berizin.

"Sehingga, nilai ekonomi tinggi. Selain memberikan pendampingan kita juga akan melindungi masyarakat yang 282 juta supaya tidak terkena overclaim," pungkasnya.

Ada Influencer Promosikan Kosmetik Ilegal, Siap-Siap Dihukum

Ilustrasi Influencer
Setelah influencer, apa itu deinfluencer yang sedang Jadi tren? (dok. pexels/George Milton)... Selengkapnya

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) berencana mengedukasi para influencer di Indonesia agar tidak sembarangan mempromosikan produk kosmetik, mengingat masih banyak beredarnya kosmetik ilegal di pasaran.

Kepala BPOM RI, Taruna Ikrar, mengakui bahwa terdapat sejumlah kasus di mana konsumen dirugikan oleh influencer yang mempromosikan produk kosmetik yang tidak sesuai aturan kepada pengikutnya.

"Banyak influencer di media sosial yang perlu diberi edukasi karena beberapa informasi yang mereka sampaikan tidak benar," ujar Taruna dalam konferensi pers di kantor BPOM, Senin (30/9/2024).

Cara Promosi Lebay

Selain itu, BPOM juga menyoroti influencer yang memberikan informasi berlebihan alias lebay mengenai kandungan produk kosmetik, terutama yang terkait dengan kosmetik ilegal, sehingga merugikan konsumen.

Untuk mengatasi hal ini, BPOM berencana memperketat pengawasan dan mengambil tindakan terhadap influencer di Indonesia. Salah satunya adalah dengan mengundang mereka untuk mendapatkan edukasi mengenai promosi produk kosmetik yang aman dan memiliki izin.

"Berlebihan itu artinya jangan di luar aturan yang ada. Kalau ilegal, jangan dipromosikan. Sebaiknya influencer hanya mempromosikan produk yang legal," jelasnya.

Taruna menegaskan bahwa jika influencer yang melanggar aturan tidak berhenti, BPOM tidak akan segan-segan memberikan sanksi berupa peringatan sebagai langkah awal. Hal ini dilakukan agar mereka tidak lagi mempromosikan produk yang tidak sesuai dengan ketentuan.

"Kami akan panggil dan beri sanksi, mulai dari peringatan hingga pencabutan izin bagi pelaku usaha. Jika promosi dari influencer menyebabkan kerugian atau masalah kesehatan pada masyarakat, maka pihak kepolisian akan bertindak," tambahnya.

 

Jangan Rugikaan Konsumen

Influencer Digital
Membangun personal branding yang kuat memberi peluang (Foto: Pexels.com)... Selengkapnya

Menurut Taruna, profesi influencer adalah pekerjaan yang mulia, karena mereka dapat memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat dengan cepat melalui media sosial. Oleh sebab itu, BPOM berkomitmen menggandeng influencer untuk meningkatkan literasi masyarakat terkait produk kosmetik yang aman dan berizin.

"Bagi influencer yang berlebihan, kami akan mengundang mereka ke BPOM bukan untuk menghukum, tetapi untuk memberikan peringatan dan edukasi. Influencer adalah profesi yang bagus dan mulia, tetapi mereka harus tetap mematuhi aturan agar masyarakat tidak dirugikan di kemudian hari," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya