Saat ini Indonesia tengah kalang kabut menghadapi pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) yang disebabkan aksi jual besar-besaran para investor.
Bahkan Bank Indonesia sepanjang tahun ini bahkan sudah empat kali menaikkan tingkat suku bunga acuannya (BI rate) sepanjang tahun ini guna mengantisipasi pelemahan rupiah lebih lanjut.
Seperti dilansir dari Foxnews24x7.com, Sabtu (14/9/2013), meski banyak mata uang yang memiliki nilai tukar rendah terhadap dolar AS, namun ada sejumlah negara yang memiliki mata uang yang tangguh. Di negara-negara tersebut harga dolar masih berada di bawah mata uangnya.
Sebut saja Kuwait, nilai 1 dinarnya setara dengan US$ 3,51. Namun mahalnya nilai mata uang tersebut tak berarti menjadikannya sebagai pilihan investasi.
Berikut 5 dari 10 negara dengan mata uang paling mahal di dunia:
1. Dinar Kuwait
Nilai tukar terhadap dolar: 1 KWD = US$ 3,51
Di kawasan yang sedikit lebih kecil dari New Jersey, terdapat satu negara yang memiliki nilai tukar mata uang yang paling tinggi terhadap dolar.
Tahun ini, Kuwait terlibat sejumlah diskusi dengan lima kerajaan Timur Tengah lainnya untum membentuk satu mata uang baru. Mata uang Kuwait saat ini terus menguat terhadap dolar.
2. Dinar Bahrain
Nilai tukar terhadap dolar: 1 BHD = US$ 2,65
Negara kecil ini memiliki luas wilayah yang hampir setara dengan 3,5 kali luas Washington DC. Secara geografis Bahrain merupakan pusat negara-negara di teluk Persia.
Industrinya banyak tergantung pada produksi minyak, jasa keuangan, dan konstruksi. Dinar Bahrain merupakan mata uang termahal ke dua di dunia. Diharapkan nilainya akan terus stabil terhadap dolar.
3. Riyal Omani
Nilai tukar terhadap dolar: 1 OMR = US$ 2,6
Negara di wilayah pantai timur Afrika, Oman memiliki nilai mata uang sangat kuat terhadap dolar AS. Di sana 1 riyal Oman setara dengan US$ 2,6. Dengan kuatnya hubungan antar perusahaan di sana, sepertinya riyal akan terus menguat terhadap dolar.
4. Lats Latvia
Nilai tukar terhadap dolar: 1 LVL = US$ 1,89
Luas Latvisa hampir setara dengan Virginia Barat, AS. Negara ini tengah dalam proses untuk mengganti lat dengan euro yang pernah diprediksi akan menjadi mata uang resminya pada 2012 lalu.
5. Poundsterling Inggris
Nilai tukar terhadap dolar: 1 GBP = US$ 1,58
Di musim liburan seperti ini, para penduduk Inggris mengambil keuntungan dari nilai tukarnya yang bernilai tinggi. Warga Inggris ini datang ke AS di mana semua barang hanya dibayar setengah harga saja.Â
Mau tahu lima mata uang lainnya yang masuk kategori 10 uang termahal di dunia? tunggu ya berita selanjutnya.. (Sis/Ndw)
10 Mata Uang Termahal di Dunia (1)
Saat rupiah tengah kalang kabut menghadapi penguatan dolar AS, ternyata ada sejumlah mata uang yang lebih tangguh dari dolar.
diperbarui 14 Sep 2013, 11:38 WIBDiterbitkan 14 Sep 2013, 11:38 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Bikin Nasi Bakar yang Lezat dan Menggugah Selera
Israel dan Hizbullah Siap Lakukan Genjatan Senjata, Keputusan Penting agar Tak Ada Lagi Korban Jiwa
PDIP: Polisi Katanya Mau Panggil Budi Arie, Mana?
Kate Middleton Dikonfirmasi Dampingi Raja Charles III dan Pangeran William Sambut Emir Qatar di Istana Buckingham
Masih Punya Utang hingga Proposal Investasi Ditolak, Apple Belum Bisa Jualan iPhone 16 di Indonesia
TCL Luncurkan AC AI Inverter, Punya Kemampuan Hemat Daya Hingga 70 Persen
Habib Novel Beberkan 2 Cara Usaha dan Kerja Berkah, Baca Ini Tiap Masuk Toko atau Kantor
ROXtheNATION Gandeng Tiga Gitaris Rock Legendaris dari Dua Benua di Satu Panggung, Ada Eet Sjahranie EdanE
Cara Bikin Nugget Ayam Lezat dan Praktis untuk Camilan Keluarga
Tips Agar Melahirkan Normal Setelah Caesar: Panduan Lengkap
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Tersangka Judi Online yang Sempat Dikira Keponakan Megawati
Cara Bikin Perkedel Kentang: Resep Lengkap dan Tips Menarik