Komentar Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla soal program mobil murah ramah lingkungan (Low Cost Green Car/LCGC) dapat membantu mengurangi kemacetan menarik perhatian pembaca pada Selasa (24/9/2013).
Pendapat Pria yang akrab disapa JK itu bertolak belakang dengan anggapan sejumlah kalangan yang takut Jakarta akan makin macet dengan semakin banyaknya mobil murah yang berlalu lalang di jalanan ibukota.
Tak hanya soal mobil murah, ajang seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) juga masih menjadi informasi yang diburu pembaca. Apalagi jumlah instansi yang membuka pendaftaran CPNS terus bertambah. Hingga 24 September, tercatat sudah ada 67 instansi yang mencari pegawai baru.
Pembaca juga nampaknya dibikin penasaran dengan munculnya nama-nama baru dalam daftar miliarder dunia. Mereka adalah orang yang baru-baru ini berhasil mengguncang dunia bisnis dan keuangan.
Ketiga isu itu hanya sebagian kecil dari puluhan berita yang kami suguhkan kepada Anda, mulai dari utang RI yang terus menggunung, alotnya diskusi pengambilalihan saham Inalum, harga emas yang naik lagi, hingga meroketnya harga ayam di pasaran. Â
Berikut 5 artikel ekonomi dan bisnis paling banyak dipilih pembaca Liputan6.com pada edisi Selasa (24/9/2013):
1. Jusuf Kalla: Mobil Murah Justru Tak Bikin Macet
Mantan Wapres Jusuf Kalla secara tegas mendukung terobosan mobil murah dari pemerintah. Dia mengatakan ukuran kendaraan LCGC lebih kecil dibandingkan mobil normal pada umumnya. Hal ini membuat mobil LCGC tidak terlalu banyak memakan tempat. JK juga yakin konsumsi bahan bakar mobil LCGC tidak sehaus mobil lainnya.
2. Daftar 67 Instansi yang Sudah Buka Lowongan CPNS
Pagelaran akbar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2013 yang ditunggu-tunggu masyarakat telah mulai digelar. Hingga 24 September 2013, sebanyak 67 kementerian dan lembaga telah membuka lowongan CPNS. Tahun ini pemerintah mencari 65 ribu CPNS. Buruan daftar jangan sampai ketinggalan!
3. 10 Miliarder Pendatang Baru di Dunia
Bagi Anda terus mengikuti perkembangan dunia usaha, akan menemukan beberapa nama pendatang baru yang digadang-gadang segera ikut menghiasi daftar miliarder dunia. Mulai dari Margarita Louis Drefus, Renzo Rosso, Fernando Bellmot hingga Koh Wee Meng.
4. Tengok! 6 Jajaran Mobil Super Cepat di IIMS 2013
Pameran otomotif terbesar di ASEAN, Indonesia International Motor Show 2013 (IIMS) sudah memasuki hari ke-6. Para produsen otomotif masih terus sibuk memperkenalkan tunggangan terbaik mereka, termasuk 6 mobil super cepat yang selama ini berlalu lalang di jalanan kota-kota besar dunia. Sebutlah Lamborgini, Mclaren, Ferrari hingga Audi R8 V10.
5. Nasib 16 Bank Korban Krismon 98 Masih Misterius
Krisis moneter yang menerjang Indonesia pada 1997-1998 lalu menyebabkan 16 bank dinyatakan bangkrut oleh Bank Indonesia. Namun hingga kini proses likuidasi 16 bank tersebut hingga kini belum kunjung usai. Ketidakjelasan nasib likuidasi belasan bank tersebut terjadi akibat belum adanya Undang-undang LPS. (Ndw)
Pendapat Pria yang akrab disapa JK itu bertolak belakang dengan anggapan sejumlah kalangan yang takut Jakarta akan makin macet dengan semakin banyaknya mobil murah yang berlalu lalang di jalanan ibukota.
Tak hanya soal mobil murah, ajang seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) juga masih menjadi informasi yang diburu pembaca. Apalagi jumlah instansi yang membuka pendaftaran CPNS terus bertambah. Hingga 24 September, tercatat sudah ada 67 instansi yang mencari pegawai baru.
Pembaca juga nampaknya dibikin penasaran dengan munculnya nama-nama baru dalam daftar miliarder dunia. Mereka adalah orang yang baru-baru ini berhasil mengguncang dunia bisnis dan keuangan.
Ketiga isu itu hanya sebagian kecil dari puluhan berita yang kami suguhkan kepada Anda, mulai dari utang RI yang terus menggunung, alotnya diskusi pengambilalihan saham Inalum, harga emas yang naik lagi, hingga meroketnya harga ayam di pasaran. Â
Berikut 5 artikel ekonomi dan bisnis paling banyak dipilih pembaca Liputan6.com pada edisi Selasa (24/9/2013):
1. Jusuf Kalla: Mobil Murah Justru Tak Bikin Macet
Mantan Wapres Jusuf Kalla secara tegas mendukung terobosan mobil murah dari pemerintah. Dia mengatakan ukuran kendaraan LCGC lebih kecil dibandingkan mobil normal pada umumnya. Hal ini membuat mobil LCGC tidak terlalu banyak memakan tempat. JK juga yakin konsumsi bahan bakar mobil LCGC tidak sehaus mobil lainnya.
2. Daftar 67 Instansi yang Sudah Buka Lowongan CPNS
Pagelaran akbar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2013 yang ditunggu-tunggu masyarakat telah mulai digelar. Hingga 24 September 2013, sebanyak 67 kementerian dan lembaga telah membuka lowongan CPNS. Tahun ini pemerintah mencari 65 ribu CPNS. Buruan daftar jangan sampai ketinggalan!
3. 10 Miliarder Pendatang Baru di Dunia
Bagi Anda terus mengikuti perkembangan dunia usaha, akan menemukan beberapa nama pendatang baru yang digadang-gadang segera ikut menghiasi daftar miliarder dunia. Mulai dari Margarita Louis Drefus, Renzo Rosso, Fernando Bellmot hingga Koh Wee Meng.
4. Tengok! 6 Jajaran Mobil Super Cepat di IIMS 2013
Pameran otomotif terbesar di ASEAN, Indonesia International Motor Show 2013 (IIMS) sudah memasuki hari ke-6. Para produsen otomotif masih terus sibuk memperkenalkan tunggangan terbaik mereka, termasuk 6 mobil super cepat yang selama ini berlalu lalang di jalanan kota-kota besar dunia. Sebutlah Lamborgini, Mclaren, Ferrari hingga Audi R8 V10.
5. Nasib 16 Bank Korban Krismon 98 Masih Misterius
Krisis moneter yang menerjang Indonesia pada 1997-1998 lalu menyebabkan 16 bank dinyatakan bangkrut oleh Bank Indonesia. Namun hingga kini proses likuidasi 16 bank tersebut hingga kini belum kunjung usai. Ketidakjelasan nasib likuidasi belasan bank tersebut terjadi akibat belum adanya Undang-undang LPS. (Ndw)