David Villa Menuju MLS

David Villa berada di ambang meninggalkan Atletico Madrid untuk New York City FC

oleh Bogi Triyadi diperbarui 29 Mei 2014, 19:29 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2014, 19:29 WIB
David Villa ke MLS?
David Villa (AFP/Pierre-Philippe Marcou)

Liputan6.com, Madrid: Atletico Madrid akan kehilangan seorang pemain bintangnya musim panas ini. Seperti dilansir Football Espana, Kamis (29/5/2014), Sport mengklaim David Villa telah menerima tawaran dari klub MLS (Major League Soccer) New York City FC untuk kontrak tiga tahun.

New York City FC adalah franchise MLS yang dimiliki dalam kemitraan antara Yankees New Yord dan Manchester City yang didirikan pada tahun lalu. New York City akan bermain di Liga Sepakbola Utama Amerika Serikat pada 2015 mendatang.

Jika Villa meninggalkan Atletico musim panas ini, maka akan berpengaruh kepada mantan klubnya Barcelona. Berdasarkan perjanjian saat membawa Villa ke Vicente Calderon pada musim panas 2013 lalu, Atletico harus membayar 3 juta euro kepada Barca jika striker berusia 32 tahun tersebut memainkan musim keduanya atau kontraknya diperpanjang.

Atletico saat merekrut Villa dari Barca harus mengeluarkan dana sebesar 2,1 juta euro. Klub yang baru saja menjuarai La Liga Spanyol itu berharap hengkangnya Villa tidak membuat mereka harus membayar kepada Barca.

Performa Villa pada musim 2013-2014 lumayan bagus. Ia mencetak 13 gol dalam 36 laga bersama Atletico di La Liga.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya