Liputan6.com, Bandung: Libur panjang kompetisi Indonesia Super League (ISL) selama 20 hari, mengharuskan tim pelatih Persib Bandung memutar otak dengan program latihan liburan.
Pelatih Persib Bandung, Djajang Nurjaman sudah menyiapkan beberapa program latihan yang nantinya dapat dilakukan oleh para pemainnya meski sedang berlibur. Hal itu dilakukan agar kondisi fisik setiap pemain tetap terjaga.
"Pekerjaan rumah sudah saya berikan sebelum pemain berlibur. Saya percaya pemain akan melakukan apa yang telah saya berikan karena mereka semua pemain professional," katanya saat ditemui di Bandung, Kamis (12/6/2014).
Namun ada program khusus yang diberikan tim pelatih kepada stiker Djibril Coulibaly. Pemain asal Mali ini diberikan program latihan yang sedikit berat dibandingkan pemain lainnya.
"Untuk Djibril saya berikan program khusus, latihannya sedikit berat bila dibanding pemain yang lain. Itu untuk mengejar kondisi dia agar bisa satu level dengan pemain lain," ujarnya.
Selain itu Pelatih yang kerap disapa Djanur ini memastikan para pemainnya tetap berada di Indonesia saat masa libur termasuk para pemain asingnya.
"Libur kali ini saya memastikan pemain asing Persib Bandung akan tetap di Indonesia, artinya tidak pulang ke negaranya masing-masing. Seperti Makan Konate, dia akan menghabiskan waktu libur di sini (Bandung) dan Jakarta," pungkasnya.