Liputan6.com, London - Roy Hodgson memulai era baru timnas Inggris sepeninggal Frank Lampard dan Steven Gerrard. Pelatih timnas Inggris itu memanggil empat pemain debutan yakni Calum Chambers, Jack Colback, Danny Rose, dan Fabian Delph.
Pemanggilan ini merupakan persiapan timnas Inggris melawan Norwegia dan Swiss pekan depan. Hodgson memanggil 22 pemain yang sebagian besar merupakan muka lama.
Dalam daftar pemain yang dipanggil, Chambers menjadi yang paling mengejutkan. Pasalnya, bek baru Arsenal itu baru 24 kali bertanding di Liga Premier.
Sementara Colback, Rose, dan Delph sudah tampil cemerlang bersama klubnya musim lalu. Sayap Tottenham Hotspur, Andros Townsend kembali ke skuat setelah absen di Piala Dunia lalu. Demikian juga bek muda Everton, John Stones yang kembali dipanggil.
Inggris akan beruji coba melawan Norwegia pada Rabu (3/9/2014). Sedangkan pada 8 September mereka akan melawan Swiss dalam ajang kualifikasi Piala Eropa 2016.
Skuat Lengkap Inggris:
   Kiper: Joe Hart, Fraser Forster, Ben Foster
   Bek: Leighton Baines, Gary Cahill, Calum Chambers, Phil Jagielka, Phil Jones, Danny Rose, John Stones
   Gelandang: Jack Colback, Fabian Delph, Jordan Henderson, James Milner, Alex Oxlade-Chamberlain, Raheem Sterling, Andros Townsend, Jack Wilshere
   Penyerang: Rickie Lambert, Wayne Rooney, Daniel Sturridge, Danny Welbeck
Hodgson Panggil Empat Debutan ke Timnas Inggris
Inggris akan melawan Norwegia dan Swiss pekan depan.
diperbarui 28 Agu 2014, 19:30 WIBDiterbitkan 28 Agu 2014, 19:30 WIB
Pelatih Timnas Inggris, Roy Hodgson terlihat turun dari pesawat di bandara Rio de Janeiro, Brasil, (8/6/2014). (REUTERS/Pilar Olivares)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Membuat Essay yang Efektif dan Menarik, Jadi Panduan Mahasiswa
Mahasiswa Sebut Banten Darurat Korupsi di Depan Kejati
Tips Komunikasi Efektif: Panduan Lengkap Meningkatkan Keterampilan Berkomunikasi
Kapolda Lampung Tegaskan Petugas Pengamanan TPS Pilkada Tak Boleh Bawa Senjata Api
Jalur Ekstrem, Personel Gabungan Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Pesisir Barat Lampung
Erick Thohir Setor Data UMKM Binaan BUMN agar Kantongi Sertifikat BPOM
iOS 19 akan Rilis Secara Bertahap, Ini Alasannya
Puan Maharani Ingatkan Pilkada Jurdil dan Aparat Netral: Rakyat Harus Merdeka Memilih
Yang Terjadi saat Putra Mbah Hamid Pasuruan Dipukuli Pengasuh Pesantren, Kisah Karomah Wali
True Stalker: Haico Berbagi Kisah Menegangkan Saat Di-stalking di Masa Sekolah
Polisi Kawal Pendistribusian Kotak dan Surat Suara Pilkada 2024 ke Pulau-Pulau Terpencil di Lampung Selatan
15 Arti Mimpi Dikejar Ayam Jantan, Didekatkan dengan Keberuntungan?