'Erick Thohir Presiden Ideal untuk Inter Milan'

Erick Thohir diyakini bakal membawa Inter Milan menjadi lebih baik lagi.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 08 Sep 2014, 11:25 WIB
Diterbitkan 08 Sep 2014, 11:25 WIB
mazzarri-chelsea-130305a

Liputan6.com, Milan - Setelah sempat dipandang sebelah mata, Erick Thohir akhirnya mendapat kepercayaan penuh dari para pendukung Inter Milan. Raja media massa asal Indonesia itu bahkan dipuji oleh pelatih Inter, Walter Mazzarri yang menyebutnya sebagai Presiden paling ideal untuk I Nerazzurri.

"Saya memiliki hubungan yang baik dengannya (Erick Thohir). Sejauh ini, dia adalah Presiden yang ideal untuk Inter," ucap Mazzarri yang dilansir Football Italia.

"Kami punya waktu untuk mengenal satu sama lain. Hubungan kami meningkat seiring berjalannya waktu. Sekarang kami memiliki proyek bersama-sama dan kami akan membangun Inter menjadi klub yang lebih besar," lanjutnya.

Erick mengakuisisi Inter pada September 2013 lalu. Ia membeli 70% saham Inter dari pemilik lamanya, Massimo Moratti. Di tangan Erick, Inter perlahan mengubah skuatnya. Mereka lebih banyak mengandalkan pemain muda berbakat seperti Mauro Icardi, Dodo, Mateo Kovacic, dan Yann M'Villa.

http://forzaitalianfootball.com/wp-content/uploads/2014/08/Walter-Mazzarri-Erick-Thohir-Inter.jpg

"Sejauh ini, kami masih berada di tahap awal. Semuanya dijalankan dengan parameter ekonomi yang ketat. Kami akan bekerja keras merestrukturisasi dan meremajakan skuat Inter," ujar Mazzarri.

Sejak menjabat sebagai Presiden Inter Milan, Erick Thohir telah mendatangkan beberapa pemain bintang dunia. Hernanes, Nemanja Vidic, Gary Medel, Pablo Osvaldo dan M'Villa adalah nama-nama bintang yang didatangkan Erick ke Stadion Giuseppe Meazza.

 

Baca juga:

Van Gaal Tidak Butuh Juan Mata

5 Pemain Muda yang Bakal Bersinar Musim Ini

Atletico Madrid Ramaikan Persaingan Liga Premier Inggris

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya