Liputan6.com, Hanoi - Filipina berhasil membungkam Laos di partai perdana Piala AFF 2014, di Stadion My Dinh National Stadium, Hanoi, Sabtu (22/11/2014). Meski sempat tertinggal, Azkals mampu memutarbalikkan keadaan dan menang 4-1.
Sejak peluit awal dibunyikan Filipina langsung menekan Laos. Namun usaha yang dilancarkan skuat Thomas Dooley tak membuahkan gol.
Keasikan menyerang, Filipina malah tertinggal lebih dulu di menit 21, lewat gol yang diciptakan oleh Khampheng Sayavutth. Ia mencetak gol lewat tendangan bebas terarah yang tak mampu di jangkau kiper Filipina.
Akibat gol itu Filipina semakin sering menekan pertahanan Laos. Tetapi tak satu pun peluang mereka dapat menembus jaring kiper Soundala.
Akhirnya Filipina menyamakan kedudukan lewat gol yang ceploskan Simone Rota di menit 40. Rota memanfaatkan tendangan penjuru Manuel Ott, tanpa ampun ia menyundul ke gawang Laos.
Berselang lima menit, Filipina berbalik unggul. Kapten Philip Younghusband sukses mengkonversi umpan Jerry Ruben Lucena menjadi gol. Skor 2-1 tak berubah hingga jeda babak pertama.
Memasuki babak kedua Laos yang ingin menyamakan kedudukan lansung menaikkan tempo permainannya. Tetapi tak ada satu gol pun yang dapat diciptakan.
Filipina kembali memperlebar jarak dari Laos lewat gol yang diciptakan pemain pengganti Patrick Reichelt. Phil Younghusband memberikan umpan manisnya yang kemudian dengan ciamik diselesaikan oleh Reichelt.
Tak puas dengan skor 3-1, Filipina terus menekan Laos, hasilnya lagi-lagi Reichelt menciptakan gol keduanya dan yang memberikan umpan Younghusband menjadi 4-1. skor itupun bertahan hingga akhir.
Susunan Pemain
Filipina : Deyto, Guirado, Rota, Aguinaldo, Sato, Steuble, Ott, Lucena, Bahadoran, P. Younghusband, Hartmann.
Laos : S. Soundala, S. Phommapanya, K. Souksavanh, S. Khounsamnan, P. Phommasane, K. Sihavong, K. Lithideth, S. Vongchiengkham, V. Sayyabounsou, S. Inthilath, K. Sayavutth
Piala AFF: Filipina Bantai Laos 4-1
Dengan hasil ini, untuk sementara Filipina memuncaki Grup A Piala AFF.
diperbarui 22 Nov 2014, 18:43 WIBDiterbitkan 22 Nov 2014, 18:43 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kulit Melinjo yang Pahit Ternyata Bisa Jadi Tumisan Lezat, Begini Cara Mengolahnya
BRI Rayakan HUT ke-129: Nikmati Promo Spesial BRIguna dengan Suku Bunga Mulai 8,129%
5 Pemenang Hair and Skin Research Grant 2024, Ada Cara Mencegah Kanker Kulit yang Meningkat karena Perubahan Iklim
Gegara Hal Sepele, Kakak-Beradik di Bekasi Ribut Sampai Buat Laporan Polisi
Sembunyikan Anak dalam Laci Hampir 3 Tahun, Ibu di Inggris Dipenjara
Hasil Quick Count Pilbup Cianjur, Tampilkan Duel Ketat Wahyu-Ramzi dan Herman-Ibang dengan Selisih 2,4 Persen Suara
MK Siap Terima Permohonan Sidang Sengketa Pilkada 2024, Ini Jadwalnya
Top 3: Zodiak yang Paling Perhatian Saat Pasangannya Sakit
Yulius dan Elly Saling Klaim Kemenangan di Pilgub Sulut, Begini Penjelasan KPU
10 Gejala Batu Ginjal, Salah Satunya Urine Berwarna Merah Muda
Hoaks Kesehatan Masih Mendominasi di Medsos, Ini Sebabnya
DJI Mic Mini Rilis, Mikrofon Nirkabel Kecil dengan Kemampuan Mumpuni