Agen Ronaldo Pupus Harapan MU

Mendes melihat Ronaldo tidak akan berganti klub.

oleh Liputan6 diperbarui 27 Des 2014, 07:24 WIB
Diterbitkan 27 Des 2014, 07:24 WIB
Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid- Keinginan Manchester United untuk memiliki kembali Cristiano Ronaldo tidak akan terwujud. Agen Ronaldo, Jorge Mendes, menutup kemungkinan kliennya akan pindah dari Real Madrid.

Akhir-akhir ini Ronaldo santer dikabarkan akan kembali ke Old Trafford. MU sangat menginginkan Ronaldo balik guna mengembalikan kejayaan klub yang terpuruk pasca pensiunnya Sir Alex Ferguson.

Fans MU bahkan merayu langsung Ronaldo untuk mudik. Mereka menyewa pesawat kecil untuk membawa spanduk yang berisi permintaan Ronaldo balik ke MU. Spanduk tersebut diterbangkan di atas stadion tempat Madrid bertanding melawan Villarreal.

Sayangnya Ronaldo nampaknya tidak akan pindah dari Madrid. Mendes meyakini Ronaldo akan pensiun bersama Madrid. (lanjut di halaman berikutnya)

"Saya percaya Ronaldo akan menyelesaikan kariernya di Real Madrid. Dia senang di klub ini dan masih ingin mencapai kesuksesan lebih di Madrid," kata Mendes kepada Globo Esporte.

"Apakah klub akan mempensiunkan nomor punggungnya ketika dia pensiun di Madrid? Dengan segala hormat untuk pemain seperti Raul dan Alfredo Di Stefano, tidak ada pemain yang bisa dibandingkan dengan Ronaldo," tegas Mendes.

Ronaldo memang masih terikat kontrak dengan Madrid sampai 2018. Bila memenuhi kontrak saat ini, Ronaldo akan membela Madrid hingga usia 33 tahun.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya