Liputan6.com, Jakarta Pelatih Australia Tony Popovic makin awas terhadap Timnas Indonesia jelang melakoni lanjutan putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret mendatang.Â
Hal itu lantaran skuad Garuda dinilai sudah mendatangkan nama besar dalam diri Patrick Kluivert untuk melanjutkan kiprah memburu tiket turnamen sepak bola terakbar dunia.Â
Baca Juga
Sebagaimana diketahui, PSSI sebelumnya resmi mengumumkan pemecatan Shin Tae-yong dari kursi manajer per 6 Januari. Sebagai gantinya, mereka memperkenalkan Kluivert ke hadapan publik pada 12 Januari untuk ditugaskan memoles skuad Garuda.Â
Advertisement
Tak datang sendirian, mantan pemain legendaris Barcelona menggandeng rekan senegaranya Alex Pastoor dan Denny Landzaat guna masuk jajaran asisten pelatih.Â
Teranyar, nama Gerald Vanenburg juga diangkut ke susunan staf Kluivert d iTimnas Indonesia, dengan dia nantinya bakal turut bertugas menukangi tim nasional U-23.Â
Menanggapi kehadiran pelatih baru jelang lanjutan putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tony Popovic mengaku kurang paham alasan di balik keputusan federasi sepak bola Indonesia. Walau begitu, dia mewaspadai efek yang bakal dihadirkan nama besar sekelas Kluivert terhadap pasukan Garuda.
"Sulit bagi kami untuk memahami atau mengetahui alasan mengapa mereka (Timnas Indonesia) berganti pelatih. Tapi yang jelas, secara internal, mereka sudah membuat keputusan," ujar Popovic dalam situs resmi Socceroos..Â
"Mereka sudah menggaet nama yang sangat terkenal di kancah sepak bola. Saya yakin dia mau melanjutkan performa bagus tim, dan mereka bakal memulai hal itu saat melawan kami," sambung pelatih Timnas Australia.
Ungkit Hasil 0-0 di SUGBK
Lebih lanjut, Tony Popovic juga menyebut Australia sejak awal memang sudah menaruh hormat pada Timnas Indonesia.Â
Skuad Garuda dinilai telah membuktikan diri sebagai salah satu tim yang tak bisa dianggap enteng usai memaksa Socceroos bermain imbang tanpa gol dalam pertemuan pertama mereka di putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia yang digelar September lalu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.Â
"Mereka (Timnas Indonesia) tentu saja merupakan tim yang kami hormati," ujar Tony Popovic, dinukil dari situs resmi Socceroos.
"Mereka sudah membuktikan lewat hasil, dengan kami harus bermain imbang 0-0 melawan mereka saat laga pertama," lanjut pelatih Timnas Australia.
Advertisement
Australia Mau Fokus pada Diri Sendiri
Sementara itu, duel tandang Timnas Indonesia ke markas Australia dijadwalkan berlangsung pada 20 Maret 2025.Â
Dengan sengitnya persaingan grup C, Tony Popovic yakin skuad Garuda ingin coba merebut hasil besar walau harus bermain tandang. Untuk itu, dia mengimbau skuadnya agar fokus pada diri sendiri dan mulai mempersiapkan penampilan yang diinginkan.Â
"Mereka (Timnas Indonesia) akan datang ke sini dengan harapan meraih hasil besar melawan Australia. Semuanya kini bergantung pada kami untuk benar-benar fokus pada diri sendiri dan memastikan bahwa kami dapat membangun landasan yang telah kami tetapkan sejauh ini," ujar Popovic.Â
"Kami akan menunjukkan sikap hormat yang pantas mereka dapatkan, tetapi tentu saja kami tidak akan menghadapi pertandingan (melawan Indonesia) dengan rasa takut," pungkasnya dalam situs resmi Socceroos.