Liputan6.com, Manchester - Karier Darren Fletcher bersama Manchester United mendekati akhir. Pemuda Skotlandia itu kemungkinan akan pergi bulan Januari ini. Fletcher tengah dibidik West Bromwich Albion.
Menurut laporan Sky Sports, WBA sudah menghubungi MU untuk menanyakan kemungkinan membeli Fletcher. WBA ingin membawa Fletcher pada bursa transfer Januari nanti.
MU nampaknya tidak akan keberatan melepas Fletcher ke WBA. Musim ini Fletcher jarang mendapat kesempatan bermain di tim utama dari manajer Louis van Gaal.
Fletcher hanya menjadi starter empat kali di Liga Premier musim 2014/2015. Fletcher kalah bersaing dengan Ander Herrera, Michael Carrick hingga Marouane Fellaini.
Padahal sewaktu era kepelatihan Sir Alex Ferguson Fletcher termasuk salah satu pemain kesayangan. Dia sudah hampir 12 tahun mengabdi di Old Trafford.
Dengan bergabung ke WBA, pemain 30 tahun ini dapat memperoleh kesempatan bermain yang lebih banyak. Pasalnya lini tengah WBA cukup lemah.
Gelandang Veteran MU Menuju Pintu Keluar
Fletcher sedang diminati oleh WBA.
Diperbarui 15 Jan 2015, 11:47 WIBDiterbitkan 15 Jan 2015, 11:47 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Vergia Septiana Bawa Vastra Indonesia Rilis Koleksi Ied Series saat Momentum Ramadhan
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah