Rose Cedera Lagi, Bulls Disengat Hornets

Rose kali ini dihantam cedera maniscus.

oleh Thomas diperbarui 26 Feb 2015, 14:36 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2015, 14:36 WIB
Ilustrasi NBA
(ilustrasi)

Liputan6.com, Chicago- Chicago Bulls mendapat kabar buruk di penghujung Februari. Point guard andalannya Derrick Rose mengalami cedera parah dan harus naik meja operasi. Cederanya Rose sangat memukul Bulls.

Mantan klub Michael Jordan ini tak berdaya saat menghadapi Charlotte Hornets. Bulls kalah 86-98 pada laga pertama pasca Rose divonis mengalami cedera meniscus, Kamis (26/2/2015) pagi WIB.

Bertandingan di kandang sendiri, Bulls sebenarnya sempat mengimbangi Hornets di dua kuarter awal. Namun bencana datang di kuarter terakhir, tim tamu mampu mencetak 31 poin, sedangkan Bulls hanya melesakkan 21 poin.

"Kami semua terpengaruh oleh berita cederanya Rose," kata center Bulls Pau Gasol seperti diberitakan Yahoo Sports.

Absennya Rose membuat Mo Williams dominan. Guard Hornets itu mencetak 17 poin. Dua pemain Hornets lainnya yakni Michael Kidd Gilchrist dan Al Jefferson juga memberi sumbangsih signifikan bagi Hornets. Kidd-Gilchrist menhasilkan 18 poin dan 12 rebund. Sedangkan Jefferson membukukan 16 poin.

Baca Juga

6 Fakta Menarik Kekalahan Arsenal dari Monaco

Penyebab Arsenal Kalah dari Monaco

Pogba Rayu Wonderkid MU Pindah ke Juventus

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya