Prakiraan Susunan Pemain Bilbao vs Madrid

Bentrokan Bilbao kontra Madrid akan digelar di Estadio San Mames, Sabtu (7/3/2015).

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 07 Mar 2015, 15:03 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2015, 15:03 WIB
Prediksi Athletic Bilbao Vs Real Madrid
Prediksi Athletic Bilbao Vs Real Madrid (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Bilbao - Athletic Bilbao yang tampil di markasnya sendiri pada pekan ke-26 La Liga musim 2014/2015 bertemu lawan yang sulit. Tim asuhan Ernesto Valverde itu akan menghadapi sang pemuncak klasemen, Real Madrid yang belum terkalahkan di empat laga terakhirnya.

Dalam laga nanti Bilbao tak diperkuat tiga pemain andalannya. Mikel San Jose absen karena sedang menjalani hukuman kartu merah. Sementara Ander Iturraspe dan Unai Bustinza tak bisa tampil karena masih terbaring di ruang perawatan.

Di sisi lain, Madrid ditinggalkan lima pemain bintangnya. Fabio Coentrao, James Rodriguez, Sami Khedira, Luka Modric dan Sergio Ramos masih belum pulih dari cedera.

Meski demikian, Madrid tetap harus diwaspadai kubu tuan rumah. Sebab dari lima bentrokan terakhir, Bilbao tak pernah bisa mengalahkan pasukan Los Blancos.

Jika Madrid menang, mereka akan tetap kokoh di puncak klasemen. Tapi apabila sebaliknya, mereka terancam turun satu peringkat sebab Barcelona hanya terpaut dua angka dari skuat asuhan Carlo Ancelotti.

Sedangkan bila Bilbao yang menang, mereka yang kini menghuni posisi 10 dengan raihan 30 poin berpeluang naik dua peringkat. Tapi jika kalah, Bilbao terancam turun hingga ke posisi 13.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya