Dihajar Arsenal, Manajer Liverpool Pesimistis ke Liga Champions

"Saya sangat ragu kami akan berada di empat besar datang akhir musim," kata Manajer Liverpool Brendan Rodgers.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 05 Apr 2015, 12:45 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2015, 12:45 WIB
Manajer Liverpool Brendan Rodgers
Brendan Rodgers (REUTERS/Phil Noble)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Usai dikalahkan Arsenal 4-1 pada pekan ke-31 Liga Premier Inggris, Manajer Liverpool Brendan Rodgers mulai pesimistis timnya bisa meraih tiket kualifikasi Liga Champions musim 2015-16. Pasalnya, Liverpool yang masih menempati peringkat kelima klasemen dengan poin 54 dari 31 laga tertinggal tujuh angka dari Manchester City yang setingkat di atasnya.

"Saya sangat ragu kami akan berada di empat besar di akhir musim," kata Rodgers usai pertandingan seperti dikutip BBC, Minggu (5/4/2015). "Itulah pandangan yang realistis dari saya."

Rodgers pun langsung mengalihkan fokusnya ke Piala FA. Di ajang ini, langkah The Reds sudah sampai perempat final. Jordan Henderson cs akan memperebutkan tiket semifinal dengan Blackburn Rovers. "Sekarang, kita benar-benar harus fokus pada Piala FA dan itu harus menjadi sangat, sangat penting bagi kami," tegas Rodgers.

Malapetaka bagi Liverpool saat menghadapi Arsenal terjadi pada delapan menit jelang babak pertama berakhir. Skuat besutan Arsene Wenger mencetak tiga gol dalam kurun waktu tersebut.

Hector Bellerin membuka keunggulan Arsenal di menit ke-37. Tiga menit berselang, tendangan bebas Mesut Ozil menggandakan keunggulan The Gunners. Kemudian gol Alexis Sanchez pada menit ke-45 membuat Arsenal unggul 3-0.

Eksekusi penalti Jordan Henderson di menit ke-76 membuat Liverpool memperkecil skor menjadi 1-3. Namun, gol Olivier Giroud di menit ke-90+1 menutup pertandingan dengan skor 4-1.

Baca juga:

Klasemen Liga Premier Usai Arsenal, MU dan Chelsea Menang

Klasemen QNB League: Barito dan Persipura di Posisi Teratas

Hasil Lengkap Pertandingan Sepak Bola Eropa Tadi Malam

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya