Liputan6.com, Gianyar - Tuan rumah Bali United berhadapan dengan Persija Jakarta dalam laga pembuka Piala Presiden 2015 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Minggu (30/8/2015). Kedua tim dalam kompetisi ini tergabung dalam Grup C bersama dua tim lain Mitra Kukar dan Persita Tanggerang.
Bali United asuhan Indra Sjafri sudah memanggil 26 pemain yang sudah menjalani latihan rutin sejak sebulan lalu untuk mempersiapkan turnamen tersebut. Menariknya, skuat ini banyak dihuni eks pemain timnas U-19.
Dan, pada pertandingan sore ini Indra, yang menerapkan formasi 4-3-3, akan menurunkan para pemain muda berbakat ini. Riky Fajrin Saputra, misalnya. Selain itu, Bayu Gatra juga bakal menjadi tumpuan untuk menopang pergerakan Lerby Eliandri Pong Babu di lini depan.
Di lini belakang Wahyu Kristanto, Bobby Satria, diharapkan menjadi pemain yang bisa mematikan serangan tim tamu Persija. Sementara, kiper Awan Setyo Raharjo dipercaya Indra untuk mengawal gawang Bali United.
Sementara itu, pelatih Persija Rahmad Darmawan masih mengandalkan pemain senior untuk menyongsong kompetisi ini. Pemain senior, Bambang Pamungkas dan Ismed Sofyan, dipanggil lagi memperkuat tim "Macan Kemayoran".
Selain Bepe, Persija dalam laga ini juga menurunkan Vendry Mofu, Amarzukih, Ramdani, dan Nur Iskandar. Sedangkan, di lini pertahanan Rahmad menempatkan Ismed, Ambrizal, Alan Aciar.(Ian/Rco)
Susunan pemain:
Bali United: Ngurah Komang; Wahyu Kristanto, Bobby Satria, Ricky Fajrin, Endra Permana, Fadil Sausu, Sandy Sute, Hendra Sandi, Bayu Gatra, Sultan Sama, Lerby Eliandry.
Persija: Andritany, Ismed, Ambrizal, Alan Aciar, Vava Mario, Dirga Lasut, Vendry Mofu, Amarzukih, Ramdani, Nur Iskandar, Bambang Pamungkas
Susunan Pemain Bali United vs Persija
Bali United asuhan Indra Sjafri sudah memanggil 26 pemain termasuk eks timnas U-19
Diperbarui 30 Agu 2015, 14:52 WIBDiterbitkan 30 Agu 2015, 14:52 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Rahmad Darmawan (hadap lensa) memberikan arahan pertandingan jelang laga uji coba melawan PSAL di Lapangan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Rabu (26/8/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah
Prabowo Beberkan Program ke Menteri dan Wamen: Sekolah Rakyat hingga Berantas Korupsi