Rossi Kembali Tersenyum Setelah Juarai Reli Monza

Valentino Rossi keluar sebagai juara setelah unggul 50 detik atas rival terdekatnya.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 01 Des 2015, 13:15 WIB
Diterbitkan 01 Des 2015, 13:15 WIB
Valentinho Rossi berada di balik kemudi mobil reli
Valentinho Rossi berada di balik kemudi mobil reli (Foxsports)

Liputan6.com, Monza - Sejak seri terakhir MotoGP 2015 di Valencia, Spanyol, pembalap Yamaha Movistar, Valentio Rossi, seakan kehilangan kebahagiaannya. Insiden di Sirkuit Sepang yang memalukan dan kegagalannya merebut gelar juara dunia, membuat pembalap asal Italia tersebut murung dan kurang bergairah. 

Namun kesedihan itu kini sirna. Rossi telah menemukan kembali kesenangannya lewat reli Monza yang diikutinya. The Doctor bertambah senang karena berhasil keluar sebagai pemenang. 

Baca Juga

  • Perangkat Elektronik Baru Bikin Pedrosa Peras Keringat
  • Ikuti Jejak Kelam Ayahnya, Putra Zidane Tanduk Pemain Lawan
  • Bukan Ronaldo, Messi Sebut Pemain Ini Layak Finalis Ballon d'Or

"Tahun ini benar-benar terasa sangat spesial, setelah balapan terakhir di Valencia. Saya awalnya tidak senang datang ke sini karena masih lelah. Namun hari demi hari, semuanya berkembang dan saya berhasil finis di Monza adalah luar biasa," ujar Rossi seperti dilansir Foxsports baru-baru ini. 

Setiap tahun Monster Energy Monza Rally memang mengundang sejumlah pembalap roda dua dan roda empat ternama untuk ikut ambil bagian dalam reli. Pemenang musim sebelumnya melibatkan legenda hidup reli dunia Sebastian Loeb dan mantan pembalap Formula Satu, Robert Kubica.

Banyak yang menganggap bahwa reli ini hanya untuk hura-hura saja. Namun saat lomba tengah berlangsung semua peserta sama sekali tak ada yang mau kalah. Mereka dipastikan akan tetap memacu mobil tunggangannya dengan kecepatan penuh agar keluar sebagai pemenang.

Rossi Tak Mau Kalah

Begitu juga dengan Rossi. Pembalap berusia 36 tahun itu juga tak mau kalah.

Di hari terakhir, Rossi akhirnya berhasil keluar sebagai juara usai memimpin 50 detik mengalahkan bintang reli masa kini, Thierry Neuville dan legenda motorkros Rony Cairoli. Sebelumnya, Rossi bersama rekannya, Carlo Cassina juga berhasil merebut gelar juara 2006, 2007 dan 2015. 

Tak hanya Rossi adalah salah satu pembalap roda dua yang tampil pada reli ini. Dua rekannya dari Moto3, Uccio dan Ramano Fenanti juga ikut ambil bagian. "Ini reli yang spesial. Saya datang ke sini dan bertarung dengan pembalap-pembalap tangguh lainnya. Setelah musim yang cukup panjang, hal terbaik adalah tim. Ini benar-benar menyenangkan, selalu ada duel antara Uccio dan Brivio," katanya.

"Ini cara yang terbaik karena kami mengalami sensasi balapan, tapi tidak banyak tekanan. Setiap tahun ajang ini membuat kami terus berkembang dengan dukungan cuaca yang baik, penonton yang luar biasa. Senang sekali mengetahui  bahwa fans sengaja datang di akhir musim untuk mengucapkan selamat tinggal," beber Rossi.(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya