'Pemain Ilegal' Madrid Dipinjamkan ke Valencia

Valencia akhirnya resmi meminjam gelandang Real Madrid, Denis Cheryshev.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 02 Feb 2016, 03:45 WIB
Diterbitkan 02 Feb 2016, 03:45 WIB
Denis Cherysev
Denis Cherysev selebrasi gol lawan Barcelona (LLUIS GENE / AFP)

Liputan6.com, Madrid - Valencia akhirnya resmi meminjam gelandang Real Madrid, Denis Cheryshev. Pemain asal Rusia itu dipinjam hingga 30 Juni 2016 mendatang.

Sebelumnya, Cheryshev dikabarkan akan merapat ke Liverpool. Namun manajer The Reds Jurgen Klopp ternyata tidak tertarik pada pemain berusia 25 tahun itu.

Baca Juga

  • Begini Reaksi Pellegrini Setelah Diganti Guardiola
  • Klopp: Guardiola Pelatih Juara
  • Lirik Conte, Chelsea Pernah Ditangani 4 Arsitek Asal Italia



Selain Valencia, Sevilla juga sebenarnya berminat pada Cheryshev. Sayangnya skuat yang ada sudah penuh sehingga membuat transfer ini urung terwujud.

"Cheryshev akan menjalani tes medis pada pagi ini bersama dokter tim. Ia juga akan diperkenalkan secara resmi usai menjalani latihan perdana bersama pemain lain," bunyi pernyataan resmi Valencia.

Cherysev bergabung ke Madrid sejak tahun 2002. Ia menimba ilmu di Akademi Madrid sebelum promosi ke tim utama pada tahun 2012.

Sayangnya karier pemain timnas Rusia itu tidak berkembang. Ia baru mencetak satu gol dari enam laga di semua kompetisi. Ironisnya ia menjadi penyebab kegagalan Madrid di Copa Del Rey musim ini karena setelah tetap bermain meski sedang menerima akumulasi kartu.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya