Liputan6.com, Jakarta - Kompetisi sepak bola Eropa bergairah saat Liga Inggris kembali bergulir. Big match Manchester United (MU) vs Arsenal menjadi penanda bergulirnya kembali Liga Inggris setelah absen karena jeda laga Piala FA.
MU berhasil menang 3-2 atas Arsenal secara mengejutkan. Soalnya, MU menampilkan deretan pemain muda yang jarang terlihat di laga Setan Merah. Adalah Marcus Rashford yang mencuri perhatian lewat dua golnya.
Baca Juga
- Akhir Cerita Pangeran Roma?
- Alami Dua Insiden, Rio Haryanto Tetap Puas Debut di F1
- 4 Pemain MU yang Pernah Meraih Ballon d'Or
Satu gol lagi dicetak oleh Ander Herrera dan Marcus Rashford yang memberi assist. Luar biasa. Berita selengkapnya bisa dibaca di tautan ini.
Di pertandingan lain, Barcelona berhasil meneruskan rekor kemenangan saat mengalahkan Sevilla 2-1 di lanjutan Liga Spanyol pada Senin (29/2/2016) dini hari WIB di Camp Nou. Dua gol dari Lionel Messi dan Gerrard Pique pastikan Barcelona unggul 12 poin atas rival abadi Real Madrid.
Seperti diketahui Real Madrid kandas usai kalah 0-1 dari Atletico Madrid pada Sabtu (28/2/2016). Berita kemenangan Barcelona selengkapnya bisa dibaca di tautan ini.
Advertisement
Di tanah Italia, Juventus berhasil menjaga jarak aman untuk pertahankan posisi puncak klasemen. Itu setelah Juventus menang 2-0 atas Inter Milan. Dua gol Inter dicetak oleh Leonardo Bonucci dan Alvaro Morata.
Kekalahan ini di satu sisi membuat Inter Milan, klub yang dimiliki Erick Thohir itu makin sulit untuk mengejar zona Liga Champions atau peringkat ketiga. Berita selengkapnya bisa dibaca di tautan ini.
Sedangkan Manchester City bereuforia usai mendapatkan trofi pertama musim ini yaitu Piala Liga. Keberhasilan City ditentukan setelah menang 3-1 atas Liverpool pada laga sengit dan melelahkan. Kemenangan ditentukan lewat adu penalti.
Hasil Lengkap:
Liga Inggris
Manchester United 3 - 2 Arsenal FC
Tottenham Hotspur 2 - 1 Swansea City AFC
Ligue 1 Prancis
FC Nantes 0 - 0 AS Monaco FC
Saint-Étienne 1 - 2 Caen
Lyon 2-1 Paris Saint-Germain
Bundesliga Jerman
Augsburg 2 - 2 Borussia M'gladbach
Borussia Dortmund 3 - 1 Hoffenheim
Mainz 05 3 - 1 Bayer Leverkusen
Eintracht Frankfurt 0 - 0 Schalke 04
Liga Italia
Palermo 0 - 0 Bologna
Carpi 1 - 1 Atalanta
Sampdoria 2 - 0 Frosinone
Chievo 1 - 0 Genoa
Udinese 2 - 0 Hellas Verona
Juventus 2 - 0 Internazionale
Eridivise Belanda
Heracles 0 - 5 Roda JC
De Graafschap 0 - 1 Heerenveen
Utrecht 1 - 2 Feyenoord
Ajax 4 - 1
Liga Spanyol
Villarreal 3 - 0 Levante
Valencia 0 - 3 Athletic Club
Deportivo La Coruna 0 - 1 Granada
Barcelona 2 - 1 Sevilla