Punya Rekor Baru di Argentina, Messi Puji Rekan Setim

Messi kini berstatus sebagai top scorer sepanjang masa Argentina.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 23 Jun 2016, 05:00 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2016, 05:00 WIB
Lionel Messi
Lionel Messi

Liputan6.com, Houston - Bomber Timnas Argentina, Lionel Messi mengucapkan rasa terima kasih kepada rekan satu tim setelah memecahkan rekor legenda Argentina, Gabriel Batistuta di laga semifinal Copa America 2016. Messi mencetak satu gol ketika Argentina menekuk Amerika Serikat dengan skor telak 4-0.

Tambahan  gol tersebut membuat Messi kini berstatus sebagai top scorer sepanjang masa Argentina. Messi kini telah mencetak 55 gol dalam 112 pertandingan internasional. Sedangkan, Batistuta membuat 54 gol di 77 partai. Torehan gol Messi di timnas Argentina bisa semakin membengkak mengingat La Pulga masih di usia produktif.

"Saya ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada rekan-rekan saya dan semua orang di mana saya memiliki kesempatan untuk bermain bersama Argentina," ujar Messi sebagaimana dilansir dari FourFourTwo. 

 

Baca Juga

  • 5 Bintang Piala Eropa yang Bakal Diboyong Madrid
  • 5 Pemain Berbakat Disia-siakan Mourinho
  • Piala Eropa 2016: Ibrahimovic Tak Mau Angkat Koper Lebih Awal

 

Menurut pemain Barcelona tersebut, mustahil mencetak rekor gol Batistuta tanpa bantuan rekan satu tim. "Rekor ini berkat mereka juga."

Kemenangan atas Amerika Serikat membuat Argentina lolos ke babak final Copa America 2016. Pada Copa America 2015 lalu, Tim Tango juga berhasil menembus partai pamungkas. Namun, Argentina harus menyerah di tangan Chile melalui adu penalti.

Gabriel Batistuta

 

Messi sendiri belum mempersembahkan gelar bergengsi untuk Argentina. Pada Piala Dunia 2014, jebolan Akademi La Masia ini cuma terpilih sebagai pemain terbaik. Messi gagal mengantarkan Argentina juara dunia. Albiceleste menyerah dari tangan Jerman di final Piala Dunia dengan skor 0-1.

Berangkat dari dua final menyakitkan itu, Messi berharap kutukan tidak berlanjut. "Kami kembali berhasil mencapai tujuan kami, bermain di final lagi," kata pemain 28 tahun ini."Dari hari pertama kami telah melakukan hal-hal spektakuler dengan baik, dan kami layak berada di sini.

Dia berharap, trofi Copa America 2016 Centenario tidak lepas dari genggaman. "Kami pantas meraih sukses atas kerja keras yang kami lakukan beberapa tahun ini."

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya