Conte Akui Jalani Peran Ganda dari Pinggir Lapangan

Antonio Conte punya pengakuan menarik setelah menjadi manajer selama satu dekade terakhir.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 23 Agu 2016, 02:00 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2016, 02:00 WIB
Antonio Conte
Gaya ekspresif Antonio Conte saat Diego Costa cetak gol (reuters)

Liputan6.com, London - Antonio Conte punya pengakuan menarik setelah menjadi manajer selama satu dekade terakhir. Ternyata manajer Chelsea itu merasa kelelahan mengawal anak asuhnya di pinggir lapangan.

Maklum, Conte terkenal sebagai manajer yang sangat aktif ketika laga berjalan. Seringkali pria asal Italia tersebut berteriak, melompat, hingga selebrasi saat timnya mencetak gol.

"Biasanya ketika pemain di lapangan, saya berusaha ikut dalam permainan. Saya selalu berteriak agar para pemain mengumpan dengan benar dan di posisi yang tepat," ujar Conte seperti dilansir Gazetta World.

"Contohnya, ketika tim bermain dengan formasi 4-2-4, maka sangat penting saya mengingatkan pemain sayap untuk terus melebar. Para pemain fokus dengan bola dan tugas saya memperhatikan dan menyarankan agar mereka bisa tahu posisi bek dan kiper lawan," ucapnya menambahkan.

Ikut aktifnya Conte dalam permainan terbukti berbuah manis. Ia sukses meraih lima gelar bersama Juventus.

"Jujur ketika laga berakhir saya sangat kelelahan. Tetapi sangat penting untuk membaca situasi dalam pertandingan," kata Conte.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya