Liputan6.com, London - Chelsea jadi sasaran kritik karena tidak mengenakan ban hitam pada babak pertama final Piala FA melawan Arsenal, Sabtu (27/5/2017). Anak buah Antonio Conte terlihat baru memakainya selepas jeda laga di Wembley tersebut.
"Pendukung yang menyaksikan pertandingan pasti menyadari Chelsea tidak memakai ban hitam," kata jurnalis Sean Cardovillis melalui Twitter.
Advertisement
Baca Juga
Padahal, Chelsea mengumumkan rencana memakai ban hitam jauh hari sebelum laga. "Sebagai bentuk hormat, pemain akan memakai ban hitam di final Piala FA melawan Arsenal. Kami juga berencana memberi sumbangan bagi korban teror tersebut," tulis pernyataan resmi klub, Rabu (24/5/2017).
Selain ban hitam, Chelsea dan Arsenal mengheningkan cipta jelang pertandingan menyusul serangan bom di Manchester, Senin (22/5/2017).
BBC melaporkan, insiden ini terjadi karena pemain Chelsea terlibat perdebatan logistik. Pemain mempermasalahkan apakah mengenakan jaket atau tidak ketika masuk lapangan. Eden Hazard dan kawan-kawan akhirnya sepakat memakainya. Namun, mereka menjadi lupa akan ban hitam.