Liputan6.com, Manchester - Pep Guardiola tertarik mendatangkan gelandang Real Madrid, Toni Kroos. Manajer Manchester City itu menilai Kroos bisa menambah kekuatan di lini tengah.
Guardiola memang tak asing lagi dengan permainan Kroos. Pasalnya, keduanya pernah bekerja sama di Bayern Muenchen.
Baca Juga
Bahkan, Guardiola menjadi orang pertama yang melarang Kroos ke Real Madrid tiga tahun lalu. Sayangnya usaha tersebut tak terwujud dan Kroos tetap pindah dengan harga 30 juta euro.
Ternyata kekaguman Guardiola pada Kroos pun tak berubah hingga sekarang. Manajer asal Spanyol itu ingin membeli Kroos meski harganya mahal.
Guardiola beralasan Kroos merupakan pengganti tepat bagi Yaya Toure yang sudah tak muda lagi. Terlebih, Kroos punya pengalaman berharga menjuarai Liga Champions.
Meski demikian, usaha Guardiola mendatangkan Kroos dijamin tidak mudah. Pasalnya, Kroos tidak masuk dalam daftar jual Real Madrid musim panas ini.
Advertisement
Simak video menarik berikut ini: