Leicester Optimistis Gaet Penyerang Manchester City

Iheanacho kalah bersaing melawan Aguero dan Jesus di Manchester City.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 07 Jul 2017, 21:20 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2017, 21:20 WIB
Kelechi Iheanacho tersisih dari tim utama Manchester City. (Reuters/Craig Brough)
Kelechi Iheanacho tersisih dari tim utama Manchester City. (Reuters/Craig Brough)

Liputan6.com, Leicester - Leicester City percaya diri segera mendatangkan striker Manchester City, Kelechi Iheanacho. Juara Inggris 2015/2016 itu mengajukan tawaran sebesar 25 juta pound sterling.

Hampir pasti meninggalkan Manchester City karena kalah bersaing melawan Sergio Aguero dan Gabriel Jesus, Iheanacho merupakan bidikan utama The Foxes musim panas ini.

Dia akan menjadi pemain baru ketiga menyusul Harry Maguire dan Vicente Iborra yang sebelumnya sudah memastikan bergabung.

Iheanacho diharapkan mengurangi beban Jamie Vardy dalam mencetak gol. Pada 2016/2017, Leicester kesulitan mencattakan angka di papan skor ketika Vardy mengalami periode kekeringan. Terlebih pembelian mahal Islam Slimani dan Ahmed Musa gagal memenuhi ekspektasi.

Posisi Iheanacho di Manchester City semakin berkurang begitu Jesus tiba di Etihad Stadium, Januari 2017. Selama dua musim membela The Citizens, pemain asal Nigeria itu menghasilkan 21 gol dari 64 penampilan.

Saksikan video menarik berikut:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya