Liputan6.com, Milan - Crotone menjadi korban terbaru kehebatan Inter Milan di Liga Italia 2017/2018. Pada laga pekan keempat di Stadio Ezio Scida, Sabtu (16/9/2017), tim besutan Luciano Spalletti itu menang dua gol tanpa balas.
Inter Milan baru bisa mencetak gol setelah laga melewati 80 menit. Milan Skriniar memanfaatkan celah yang ada untuk memecah kebuntuan Nerazzurri. Lalu, Ivan Perisic membuat gol kedua untuk memastikan kemenangan Inter Milan.
Advertisement
Baca Juga
Penampilan skuat La Beneamata pun mendapat pujian dari Spalletti. Tak lupa, Spalletti juga menyoroti kondisi lapangan di Stadio Ezio Scida.
“Laga melawan Crotone tidak mudah, namun pemain Inter Milan bersikap profesional. Mereka mampu beradaptasi dengan permainan lawan dan mencari celah untuk bisa mendapatkan keuntungan,” ujar Spalletti.
“Kota ini sangat panas, lapangannya sangat kering sehingga memperlambat laju bola. Lalu angin yang kencang juga turut memengaruhi jalannya pertandingan.”
“Setelah jeda, kami mulai terbiasa. Handanovic tampil istimewa dan pemain lainnya tidak menyerah untuk berusaha mencetak gol. Hasil dari laga ini membuktikan kalau Inter Milan adalah tim yang solid dan bisa beradaptasi dengan cepat,” ungkap mantan pelatih AS Roma tersebut.
Kemenangan atas Crotone membuat Inter Milan mengoleksi 12 poin dari empat laga yang sudah dijalani. Artinya, Nerazzurri mengumpulkan poin sempurna.
Sumber: Football Italia
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini