Liputan6.com, Madrid - Bukan Real Betis yang menaklukkan Real Madrid, melainkan Antonio Adan. Kiper 30 tahun itu membuat frustrasi Los Balancos. Opini tersebut muncul dalam tulisan kolom El Pais usai Real Madrid kalah 0-1 dari Real Betis di Stadion Santiago Bernabeu.
Penentu kekalahan Real Madrid pada laga yang berlangsung Rabu (20/9/2017) atau Kamis (21/9/2017) dini hari WIB adalah bomber berusia 20 tahun, Antonio Sanabria. Pemilik nomor punggung 9 tersebut merobek jala Real Madrid pada empat menit injury time babak kedua.
Advertisement
Baca Juga
Kemenangan 1-0 atas Real Madrid membuat Real Betis mengejutkan banyak pihak. Bagi Real Madrid, kekalahan tersebut seolah menjadi puncak dari kegagalan menggapai angka penuh pada tiga laga terakhir di Bernabeu. Sebelumnya, Real Madrid hanya memetik dua poin, yakni kala menjamu Levante dan Valencia.
Satu di antara pemain Real Betis yang menjadi sorotan adalah Antonio Adan. Sang penjaga gawang tampil menawan. Ia sukses membuat tujuh penyelamatan penting, mulai dari tendangan Cristiano Ronaldo sampai Isco.
Bagi Madridistas, sosok Antonio Adan tak asing lagi. Ia meninggalkan Real Madrid pada 2013 setelah lulus dari akademi sepak bola Real Madrid. Secara statistik, Adan hanya tampil tujuh pertandingan bersama tim utama Los Blancos.
Situs La Liga mencatat, secara keseluruhan Adan tampil dalam 18 pertandingan pada semua kompetisi dengan 15 gol yang bersarang di gawangnya. Penampilan Adan mendapat pujian dari pemain Real Madrid, Isco.
Menurut sang gelandang, Adan membuat penampilan dominan Real Madrid tak berarti apa pun. "Kami kesulitan mencetak gol dengan permainan seperti ini. Kami juga tak bisa mengubah peluang menjadi gol, dan semua itu berkat penampilan hebat Adan," sebut Isco.
Penampilan kiper berusia 30 tahun tersebut membuat Real Madrid berhenti mencetak gol. Sebelumnya, Real Madrid mampu merobek jala lawan pada 73 laga secara beruntun. Aksi Adan juga menyumbang pada selisih poin yang kian lebar antara Real Madrid dan Barcelona di klasemen sementara La Liga 2017-2018.
Sumber: Real Madrid, La Liga
Â