Matic: Pogba Absen Tak Berpengaruh bagi MU

Pogba mengalami cedera saat MU melawan Basel di Liga Champions pada 12 September lalu dan diprediksi baru akan pulih pada November mendatang

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 04 Okt 2017, 12:20 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2017, 12:20 WIB
Nemanja Matic
Gelandang Manchester United (MU) asal Serbia, Nemanja Matic. (AP Photo/Dave Thompson)

Liputan6.com, Manchester - Gelandang Manchester United (MU), Nemanja Matic, mengakui Paul Pogba adalah pemain yang bagus. Namun di mata Matic, masih banyak pemain Setan Merah lain yang bisa menggantikan pria asal Prancis tersebut.

Pogba mengalami cedera saat MU melawan Basel di Liga Champions pada 12 September lalu dan diprediksi baru akan pulih pada November mendatang. Tanpa Pogba, MU mengandalkan Marouane Fellaini di lini tengah. Selain itu, Setan Merah juga masih memiliki Ander Herrera dan Michael Carrick.

MU sudah melalui lima pertandingan sejak Pogba cedera. Hasilnya, Setan Merah selalu menang. Mereka bahkan mencetak 17 gol dan cuma kebobolan dua kali.

"Kami tahu bahwa Pogba akan absen cukup lama. Dia sangat penting bagi kami, dia pemain hebat, tapi aku yakin dia akan segera siap. Aku yakin dia akan pulih dengan baik dan dia akan siap untuk membantu kami dan mencetak banyak gol," kata Matic seoerti dilansir Soccerway.

"Semua orang tahu bahwa Pogba sangat penting bagi Manchester United, tapi kami juga memiliki pemain hebat untuk mengisi posisinya. Kami menunjukkan dalam beberapa pertandingan terakhir bahwa semua pemain di Manchester United siap bermain dan semua orang dapat membantu kami," Matic menambahkan.

 

 

Jadwal Berat

MU sendiri kini berada di peringkat dua klasemen Liga Inggris dengan 19 poin dari tujuh pertandingan. Setan Merah hanya kalah selisih gol dari Manchester City di singgasana.

Usai jeda internasional, MU langsung menghadapi laga berat. Matic dan kawan-kawan bakal tandang ke Liverpool pada 14 Oktober mendatang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya