Tahun Ini, Arsenal Kunjungi Singapura?

Arsenal diklaim akan ikut ICC 2018.

oleh Thomas diperbarui 07 Feb 2018, 06:24 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2018, 06:24 WIB
Logo Arsenal
Arsenal akan mencari sosok direktur olahraga untuk mengurusi transfer dan kontrak pemain. (doc. Arsenal)

Liputan6.com, Jakarta Klub raksasa Liga Inggris Arsenal dikabarkan akan berkunjung ke Asia Tenggara pada musim panas nanti. Namun Meriam London tidak akan datang ke Indonesia, melainkan Singapura.

Tahun lalu Arsenal juga ke Asia. Ketika itu mereka berkunjung ke Tiongkok dan Australia sebagai bagian mempersiapkan diri menghadapi musim 2017-2018. 

Today Online melaporkan pada tahun 2018, Arsenal akan menghibur fans di Singapura dengan ikut serta di International Champions Cup 2018. Promotor Catalyst Media Group dan Relevant Sport diklaim ingin Arsenal yang ikut ICC 2018 sebagai perwakilan klub Inggris.

Singapura memang masih akan menjadi salah satu tuan rumah ICC hingga tiga tahun mendatang. Singapura meneken kontrak berdurasi empat tahun dimulai dari musim panas 2017.

Tahun lalu, wakil Inggris yang ikut ICC di Singapura adalah Chelsea. Pasukan Antonio Conte bersaing dengan Inter Milan dan Bayern Munchen.

 

ICC 2018

Pemain Atletico Madrid melakukan selebrasi  (AFP/Christof Stache)

Relevant dan Catalyst hingga berita ini diturunkan belum memberikan kepastian mengenai waktu dan tim yang akan ikut serta di ICC Singapura. Begitu juga dengan tanggal pelaksanaan ICC 2018.

Dua tim lain yang akan mendampingi Arsenal di ICC 2017 kabarnya adalah Atletico Madrid dan Olympique Lyon.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya