Liputan6.com, Turin - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menilai Real Madrid adalah favorit utama di Liga Champions, meskipun performa Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan tak stabil musim ini.
Baca Juga
Advertisement
Real Madrid menang 2-1 atas PSG pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Paris, Rabu (7/3/2018) dinihari WIB. Dengan hasil itu, Los Blancos lolos ke perempat final dengan keunggulan agregat 5-2.
Sementara Juventus juga sudah lolos ke babak delapan besar. Bianconeri unggul agregat 4-3 atas wakil Inggris, Tottenham Hotspur.
Undian babak perempat final baru akan dilakukan pada 16 Maret mendatang. Allegri pun berharap bisa menghindari pertemuan dengan pasukan Zinedine Zidane.
Komentar Allegri
"Saya berharap untuk menghindari Barcelona dan Real Madrid," kata Allegri seperti dilansir Soccerway.
"Saya pikir Madrid adalah favorit untuk memenangkan kompetisi. Mereka hanya fokus pada Liga Champions dan tidak ada tim lain yang fokus dalam kompetisi ini seperti yang mereka lakukan," Allegri menambahkan.
Advertisement
Berpeluang Raih Treble
Juventus sendiri masih berpeluang meraih treble musim ini. Selain Liga Champions, Juventus juga sedang memuncaki klasemen Serie A dan sudah lolos ke final Coppa Italia.