Mancini: Pintu Timnas Italia Selalu Terbuka Buat Buffon

Roberto Mancini mempertimbangkan kembali memanggil Gianluigi Buffon ke timnas Italia.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 25 Mei 2018, 02:14 WIB
Diterbitkan 25 Mei 2018, 02:14 WIB
Gianluigi Buffon.
Roberto Mancini mempertimbangkan kembali memanggil Buffon ke timnas Italia. (AFP/Vincenzo Pinto)

Roma - Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, menyebut Gianluigi Buffon masih berhasrat untuk bermain sepak bola. Mancini pun mengaku akan selalu memberi kesempatan buat Buffon untuk membela Gli Azzurri. 

Kiper Juventus itu memutuskan pensiun dari sepak bola internasional setelah timnas Italia gagal ke Piala Dunia 2018. Total 176 penampilan telah dibukukan Gianluigi Buffon bersama negaranya.

"Saya telah berbicara dengan Buffon. Dia mengatakan masih ingin terus bermain sepak bola," kata Mancini.

Roberto Mancini mengindikasikan siap memanggil kembali andai Buffon membatalkan keputusannya. Namun, sang pelatih enggan memaksa kiper 40 tahun itu untuk kembali ke timnas Italia.

"Setiap pemain yang masih aktif tentunya akan dipertimbangkan untuk bermain di timnas. Namun, saya tetap menghormati keinginan Buffon saat ini," ujar Mancini.

Timnas Italia tengah bersiap menghadapi tiga pertandingan uji coba kontra Arab Saudi (28/5/2018), Prancis (1/6/2018), dan Belanda (4/6/2018).

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya