Liputan6.com, Manchester - Bek Manchester United (MU), Eric Bailly dikabarkan ingin mendapat kejelasan mengenai statusnya. Sang bek kabarnya akan menemui Jose Mourinho untuk mengetahui apakah ia masuk rencana MU musim depan.
Bailly sendiri merupakan salah satu rekrutan pertama Jose Mourinho. Ia dibeli dari Villarreal dua tahun lalu dan menjadi salah satu andalan sang pelatih.
Advertisement
Baca Juga
Namun, musim lalu ada situasi yang kurang baik datang bagi Bailly. Di akhir musim ia jarang dimainkan oleh sang pelatih kendati ia sudah pulih dari cedera.
Dilansir dari The Sun, Bailly kabarnya agak terganggu dengan situasi ini. Untuk itu ia akan menemui Jose Mourinho untuk meluruskan posisi di MU.
Butuh Kepastian
Menurut laporan tersebut, Bailly sudah menghubungi Jose Mourinho. Ia kabarnya meminta kepastian mengenai posisinya di dalam tim musim depan.
Hal ini dikarenakan Jose Mourinho dikabarkan akan membeli bek tengah baru pada musim panas ini. Sedangkan stok bek tengah United saat ini bisa dikatakan berada pada level yang berlimpah.
Jika Mourinho tidak bisa memberikan jaminan mengenai jam bermainnya musim depan, maka bek Timnas Pantai Gading ini akan mempertimbangkan ulang masa depannya di Old Trafford.
Advertisement
Ingin Bertahan
Dalam wawancaranya di akhir musim lalu, Bailly memberikan pandangannya mengenai situasinya di Manchester United.
Pada saat itu Bailly mengaku tidak begitu bermasalah dengan pencadangannya oleh Jose Mourinho. Sang bek menyebut ia ingin bertahan lebih lama di United, kendati kontraknya masih tersisa dua tahun lagi.
Bailly juga menyebut ia siap bersaing dengan bek-bek MU lainnya agar menjadi pilihan utama Jose Mourinho musim depan.
Sejauh ini Manchester United sudah mendatangkan tiga pemain ke Old Trafford di bursa transfer musim panas ini. Ada nama Diogo Dalot, Fred dan juga Lee Grant yang menjadi amunisi terbaru Setan Merah.
Sumber: Bola.net