Jakarta - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, mendukung Eden Hazard mengoleksi 40 gol pada musim ini. Andai terealisasi, Hazard berpeluang meraih Golden Boot 2018-2019.
Gelandang timnas Belgia itu mengawali musim ini dengan performa apik. Hazard berhasil mendulang lima gol dari lima pertandingan di Premier League.
Pada laga terakhir, dia berhasil mengukir hat-trick saat The Blues menang 4-1 atas Cardiff City di Stamford Bridge, 15 September. Eden Hazard mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-37, 44', dan 80'.
Advertisement
Berkat torehan tersebut, Hazard kini bercokol di posisi teratas pencetak gol terbanyak sementara Premier League. Dia unggul satu gol Romelu Lukaku (Manchester United), Sadio Mane (Liverpool), dan Aleksandar Mitrovic (Fulham).
"Saya yakin seperti itu (Hazard meraih Golden Boot). Kami telah berbicara dan saya mengatakan kepadanya jika dia bisa mencetak 40 gol," ujar Sarri.
"Dia harus memperbaiki beberapa hal, tetapi dia bisa melakukannya. Jika kamu melihat permainan hari ini, kamu harus mengatakan (dia percaya kepada saya)," lanjutnya.
Sejauh ini, Eden Hazard belum pernah mendulang lebih dari 20 gol dalam satu musim di seluruh ajang kompetisi. Catatan gol terbaik Hazard bersama Chelsea tercipta pada musim 2014-2015, yakni 19 gol.
Sumber: Bola.com