Bangkit di Thailand, Rossi Siap Melaju Cepat di MotoGP Jepang

Rossi yakin akan meraih hasil bagus pada MotoGP Jepang.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 17 Okt 2018, 22:15 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2018, 22:15 WIB
Valentino Rossi, MotoGP
Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi jelang beraksi di MotoGP Thailand. (Twitter/Yamaha MotoGP)

Liputan6.com, Motegi - Meski tak meraih podium, MotoGP Thailand 2018 tetap bisa disebut sebagai aksi kebangkitan Valentino Rossi. Setelah sekian lama, pembalap Movistar Yamaha itu akhirnya kembali mampu bersaing di barisan depan.

Masalah yang menimpa Yamaha membuat Rossi tak kunjung bersinar di MotoGP 2018. Bahkan, paceklik kemenangan belum bisa diakhiri The Doctor sejak terakhir kali merebut podium juara pada MotoGP Belanda 2017.

Di awal MotoGP 2018, penampilan Rossi sejatinya cukup konsisten. Meski tak kunjung mampu meraih kemenangan, setidaknya pembalap asal Italia itu cukup rutin meraih podium. Namun, situasinya mulai berubah usai Rossi mengamankan podium kedua MotoGP Jerman.

Sejak itu, podium MotoGP seakan jadi barang mahal bagi Rossi. Pembalap berusia 39 tahun itu terpuruk pada MotoGP Austria, San Marino, dan Aragon hingga merosot ke posisi ketiga klasemen. Baru pada MotoGP Thailand ia kembali melaju cepat meski akhirnya hanya mampu mengamankan posisi keempat.

Meski begitu, hasil pada MotoGP Thailand tetap membuat Rossi percaya diri. Ia pun yakin bisa melakukan aksi serupa pada MotoGP Jepang di Twin Ring Motegi, Minggu (21/10/2018). Kebetulan, Motegi adalah tempat yang bersahabat dengan Rossi.

 

Optimistis

Valentino Rossi
Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. (AFP/Jose Jordan)

"Saya datang ke Jepang dengan perasaan optimistis bahwa saya juga bisa kuat di sini. Biasanya Motegi adalah trek yang bagus untuk saya. Saya menyukainya. Saya harap akan berlangsung kering karena tahun lalu adalah mimpi buruk," ujar Rossi, dilansir Tuttomotoriweb.

Secara keseluruhan, Rossi telah empat kali meraih kemenangan di sana, yakni pada musim 2001, 2002, 2003, dan 2008. Di luar itu, ia juga cukup sering naik podium. Masalahnya, dalam dua musim terakhir balapan di Jepang, ia selalu gagal finis.

"Kita juga akan melihat apa yang terjadi pada tiga balapan berikutnya, tak hanya di Jepang. Jika kami telah meningkatkan motor, kami harus kompetitif dalam tiga seri berikutnya," Rossi menegaskan.

Jadwal MotoGP Jepang

Jumat, 19 Oktober 2018

FP1 MotoGP (07:55 WIB)

FP2 MotoGP (12:05 WIB)

Sabtu, 20 Oktober 2018

FP3 MotoGP (07:55 WIB)

FP4 MotoGP (11:30 WIB)

Minggu, 21 Oktober 2018

WUP MotoGP (07:40 WIB)

RACE MotoGP (12:00 WIB)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya