Lawan Perseru, Arema FC Ingin Menjauh dari Degradasi

Arema FC ingin amankan posisi di Liga 1.

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Nov 2018, 16:00 WIB
Diterbitkan 07 Nov 2018, 16:00 WIB
Arema FC
Pemain Arema selebrasi setelah Ahmad Hardianto mencetak gol ke gawang Persebaya di Stadion Kanjuruhan, Malang (6/10/2018). (Bola.com/Iwan Setiawan)

Liputan6.com, Malang - Arema FC membidik tiga poin saat menjamu Perseru Serui di Stadion Kanjuruhan, Malang pada lanjutan Gojek Liga 1 bersama BukaLapak, Minggu (11/11/2018). Arema ingin secepatnya keluar dari bayang-bayang degradasi dengan meraih kemenangan.

"Saat ini, kedua tim masih berada dalam ancaman zona degradasi. Jika menang, kami bisa sedikit bernapas lega, karena posisi kami sudah lebih aman," ujar Milan, pada Bola.net.

Menurut Milan, jika mampu menang dan mengamankan posisi mereka di klasemen, perjalanan Arema dalam sisa kompetisi akan lebih enteng. Paling tidak Hamka Hamzah dan kawan-kawan tak akan terlalu tertekan dengan ancaman degradasi.

"Dengan kondisi tersebut, kami bisa berharap hasil yang lebih bagus lagi," tuturnya.

Milan mengaku tekad tersebut tak akan mudah menjadi kenyataan. Pasalnya, pelatih berusia 57 tahun ini yakin Perseru Serui pasti akan berupaya keras untuk juga bisa secepatnya meninggalkan zona degradasi.

"Mereka pasti akan berusaha sebaik mungkin untuk bisa selamat.Bukan tak mungkin, ketika bermain lawan Arema, mereka akan bermain dengan motivasi berlipat,"katanya.

 

Posisi Arema

Arema FC
Selebrasi Dedik Setiawan dan pemain Arema lainnya saat menjamu PSMS di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (28/10/2018). (Bola.com/Iwan Setiawan)

Arema FC akan menghadapi Perseru Serui pada laga pekan ke-30 Liga 1 musim 2018. Pertandingan direncanakan akan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (11/11).

Saat ini, baik Arema maupun Perseru belum aman dari ancaman degradasi. Arema berada di peringkat 11 dengan raihan 38 poin, sedangkan Perseru terpaku di posisi 16 dengan koleksi 28 angka

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya