Manchester - Barcelona merintis jalan ke semifinal Liga Champions. Kamis (11/4/2019) dini hari WIB, mereka mengalahkan tuan rumah Manchester United (MU) 1-0 di Stadion Old Trafford. Satu-satunya gol Barcelona pada leg pertama perempat final tersebut dihasilkan dari gol bunuh diri Luke Shaw.
Tanda-tanda Setan Merah kerepotan meladeni Barcelona sudah terlihat sejak awal babak pertama. Blaugrana, julukan Barcelona, sangat mendominasi pertandingan. Sebaliknya, MU terus tertekan sehingga sulit melakukan serangan berbahaya.
Setan Merah, julukan MU, yang menggunakan formasi 3-5-2, kerepotan menghadapi permainan agresif tim tamu. Pada menit ke-12 gawang Manchester United bobol.
Advertisement
Baca Juga
Gol itu berawal dari umpan silang Lionel Messi kepada Luis Suarez yang berdiri di tiang jauh. Sang striker menyundul bola tersebut ke arah Philippe Coutinho. Tandukan Suarez tersebut sebenarnya tidak kencang. Tapi, bola mengenai bek MU, Luke Show dan akhirnya masuk ge gawang sendiri.
Gol tersebut sempat dianulir wasit. Alasannya asisten wasit sudah mengangkat bendera tanda Suarez melakukan offside.
Namun, wasit Gianluca Rocchi mengesankan gol tersebut setelah menggunakan VAR.
Setelah tertinggal Manchester United mencoba terus mengejar. Namun, mereka tak juga berhasil mengancam gawang Barcelona hingga pertandingan berakhir. Bahkan, hingga pertandingan usai MU gagal membukukan tendangan mengarah ke gawang.
Hasil tersebut jelas menyulitkan langkah MU melaju ke semifinal. Selain harus mengejar defisit gol, MU juga akan menjalani laga penentuan di markas Barcelona pada