Liputan6.com, Amsterdam - Striker Ajax Amsterdam, Dusan Tadic, minta pelatihnya Erik ten Hag untuk bertahan di Johan Cruijff Arena dan menolak pinangan Barcelona. Di mata Tadic, Ten Hag adalah kunci sukses de Godenzonen.
Ten Hag sukses bersama Ajax musim ini. Ia mengantar pasukannya menjadi juara Liga Belanda dan KNVB Cup.
Ia juga membawa de Godenzonen lolos ke semifinal Liga Champions. Dalam perjalanan menuju babak empat besar, Ajax sukses menyingkirkan dua unggulan, Real Madrid dan Juventus.
Advertisement
Baca Juga
Berkat kiprah gemilangnya, Ten Hag masuk radar Barcelona. Azulgrana butuh pelatih baru untuk menggantikan Ernesto Valverde yang dianggap gagal.
Tadic sendiri hanya bisa berharap Ten Hag bertahan dan menolak tawaran Barcelona.
Â
Â
Komentar Tadic
"Ten Hag sangat penting. Dia melakukan pekerjaan yang hebat. Dia ingin memperbaiki kami setiap hari, dia ingin membantu kami," kata Tadic kepada Omnisport.
"Hal terbesar tentang Ten Hag yang saya pikirkan adalah fanatismenya dan dia ingin meningkatkan kami setiap hari. Dia sangat menyukai sepak bola dan ini sangat bagus untuk pemain karena dia selalu ingin membantu Anda berkembang," Tadic menambahkan.
Advertisement
Statistik Ten Hag
Musim ini, Ten Hag memimpin Ajax dalam 74 pertandingan di semua kompetisi. Raksasa Belanda itu mencatatkan 55 kemenangan, 11 kali imbang dan 8 kekalahan.
Saksikan video pilihan di bawah ini: