Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer telah memastikan timnya tidak akan belanja pemain bintang pada bursa transfer musim panas mendatang. Setan Merah, julukan MU, hanya berniat mendatangkan pemain muda.
Solskjaer mengatakan, dirinya ingin mencari pemain muda yang bisa bertahan lama di Old Trafford Stadium, kandang MU. Dia merasa yakin mampu menciptakan superstar, seperti yang dilakukan mentornya, Sir Alex Ferguson, yang menjadikan Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney sebagai pemain bintang.
Advertisement
Baca Juga
"Kami ingin merekrut pemain yang setidaknya bisa bertahan di sini selama bertahun-tahun (pemain muda). Saya tidak berpikir klub ini pernah menjadi klub yang siap pakai," kata manajer MU berusia 46 tahun itu, dikutip dari Manchester Evening News.
"Saat itu, Cristiano Ronaldo juga pernah tidak siap pakai, dan Wayne Rooney juga tidak siap pakai. Banyak pemain telah datang ke sini, dan mereka berkembang menjadi superstar terbaik di dunia," ucap Solskjaer.
Lalu, siapa saja pemain muda yang diincar MU pada bursa transfer musim panas mendatang? Simak di halaman selanjutnya.
Jadon Sancho
Jadon Sancho merupakan winger muda terbaik yang dimiliki Borussia Dortmund. Pemain berusia 19 tahun itu membuat Solskjaer ingin memboyongnya ke Old Trafford Stadium.
Pada musim ini, di Bundesliga, Sancho mencatatkan 33 penampilan. Bahkan, 76 persen di antaranya masuk dalam starting XI. Pemain kelahiran Inggris itu mampu mencatatkan 11 gol dan menyumbang 17 assist.
Untuk mendapatkan Sancho, MU harus mengeluarkan mahar yang sangat besar. Dortmund melabelinya dengan harga sebesar 80 juta pound sterling atau setara Rp 1,4 triliun.
Advertisement
Matthijs de Ligt
Salah satu lini yang harus diperbaiki Setan Merah adalah pertahanan. Pada bursa transfer musim panas nanti, manajemen MU menjadikan bek Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt sebagai bidikan utama.
De Ligt, di usianya yang masih 19 tahun, sudah membawa Ajax Amsterdam juara Eredivisie 2018/19. Dia juga membantu klub asal Belanda itu melangkah hingga babak semifinal Liga Champions sebelum dihentikan Tottenham Hotspur. Sepanjang musim ini, di semua kompetisi, De Ligt mencatatkan tujuh gol dan empat assist.
Untuk mendapatkan pemain yang juga masuk incaran Barcelona, menurut Transfermarkt, manajemen MU harus mengeluarkan uang sebanyak 70 juta pounsterling atau senilai Rp 1,3 triliun.
Nicolas Pepe
Winger kanan Lille, Nicolas Pepe menjadi bidikan MU selanjutnya. Solskjaer kepincut dengan etos kerja pemain berusia 23 tahun itu. Pepe mampu menciptakan banyak peluang di kotak penalti lawan.
Buktinya, dari 36 penampilan di Ligue 1 musim 2018/19, Pepe mampu menyumbang 11 assist. Pemain asal Pantai Gading itu juga mencatatkan 20 gol. Dia juga disebut sebagai titisan Didier Drogba.
Untuk mendapatkan Pepe, MU harus menyerahkan uang sebanyak 40 juta pound sterling atau setara dengan Rp 742 miliar ke rekening Lille.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Advertisement