Semifinal Piala Sudirman 2019: Susunan Pemain Indonesia vs Jepang

Tim bulu tangkis Indonesia dan Jepang akan memperebutkan tiket final Piala Sudirman 2019 di Nanning, Tiongkok, petang ini.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 25 Mei 2019, 14:00 WIB
Diterbitkan 25 Mei 2019, 14:00 WIB
Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon - Piala Sudirman 2019
Ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon akan kembali menjadi andalan Indonesia saat menghadapi Jepang pada laga semifinal Piala Sudirman 2019 di Nanning, Tiongkok, Sabtu (25/5/2019). (foto: https://twitter.com/INABadminton)

Liputan6.com, Nanning - Tim bulu tangkis Indonesia bakal menghadapi lawan berat di semifinal Piala Sudirman 2019. Skuat Merah Putih bakal bertemu unggulan kedua, Jepang.

Di Piala Sudirman 2019, kekuatan Jepang lebih unggul dari Indonesia di semua sektor, kecuali ganda putra. "Kalau kita kupas satu per satu, ganda putra memang ramai, lihat dari head to head dulu, siapa yang akan turun?" kata Manajer Tim Indonesia Susy Susanti.

Menghadapi Jepang, skuat Indonesia tidak banyak mengalami perubahan seperti saat mengalahkan Chinese Taipei di perempat final. Hanya di nomor tunggal putra terjadi perubahan, Anthony Sinisuka Ginting menggantikan Jonatan Christie.

Sementara untuk nomor lainnya, Indonesia masih mengandalkan pemain yang sama. Di ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon menjadi andalan. Pasangan ganda campura Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti yang menjadi penentu kemenangan atas Chinese Taipei, kembali dimainkan.

Semifinal Piala Sudirman 2019 akan berlangsung di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, Tiongkok, Sabtu (25/5/2019) mulai pukul 17.00 WIB.

 

 

Peluang Tetap Terbuka

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti - Piala Sudirman 2019
Pasangan ganda campuran Praveen Jordan / Melatih Daeva Oktavianti menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Chinese Taipei pada semifinal Piala Sudirman 2019 di Nanning, Tiongkok, Jumat (24/5/2019). (https://twitter.com/INABadminton)

Meski Jepang di atas kertas lebih dijagokan untuk lolos ke final, bukan berarti peluang Indonesia sudah tertutup. Manajer Tim Indonesia Susy Susanti menegaskan segalanya masih mungkin terjadi di lapangan.

"Nggak usah lihat di atas kertas atau head to head, semua bisa terjadi di lapangan. Semangat dan berjuangan dulu di lapangan," tegas Susy.

 

Susunan pemain Indonesia vs Jepang

Ganda putra:

Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Takeshi Kamura / Keigo Sonoda

Tunggal putri:

Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi

Tunggal putra:

Anthony Sinisuka Ginting vs Kento Momota

Ganda putri:

Greysia Polii / Apriyani Rahayu vs Mayu Matsumoto / Wakana Nagahara

Ganda campuran:

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti vs Yuta Watanabe / Arisa Higashino

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya