Liputan6.com, Lamongan - Persib Bandung harus puas berbagi satu poin dengan tuan rumah, Persela Lamongan dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019, Kamis (8/8/2019). Bermain di stadion Surajaya, Persib imbang melawan Persela dengan skor 2-2.
Gawang Persib Bandung sebetulnya bobol lebih dulu pada menit ke-13 lewat aksi Alex Goncalves. Namun Persib hanya membutuhkan waktu satu menit untuk menyamakan kedudukan.
Baca Juga
Hasil BRI Liga 1 Bali United vs Persib Bandung: Gol Telat Jaga Rekor Tidak Terkalahkan Pangeran Biru
Link Siaran Langsung Super Big Match BRI Liga 1: Bali United vs Persib di Vidio
Kiper dan Fisioterapis Persib Alami Insiden Tak menyenangkan di Solo, Manajemen Klub Berharap Kejadian Serupa Tak Terulang
Klub berjuluk Maung Bandung ini membuat skor menjadi 1-1 setelah Esteban Vizcarra mencetak gol. Persib malah berbalik unggul lewat gol Achmad Jufriyanto di menit ke-21.
Advertisement
Skor 2-1 untuk keungglan Persib bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, Alex Goncalves muncul sebagai pahlawan bagi Persela dengan mencetak gol di menit ke-61.
Tambahan satu poin ini membuat Persib Bandung tertahan di peringkat ke-11. Tim asuhan Robert Rene Alberts ini baru mengemas 14 poin, hasil dari 3 kemenangan, 5 imbang, dan 5 kekalahan.
Di sisi lain, Tira Persikabo masih memimpin klasemen dengan 26 poin. Pasukan Rahmad Darmawan unggul satu poin dari pesaing terdekat mereka, Bali United.
Berikut klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.
Klasemen Shopee Liga 1 2019
Untuk klasemen lengkap Shopee Liga 1 2019, silakan klik di sini...
Saksikan video menarik di bawah ini
Advertisement