Jadwal Shopee Liga 1 2019: Laga Klasik Persipura vs Persija

Persipura akan menjamu Persija dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019. Laga klasik tersebut akan berlangsung 11 September 2019.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 02 Sep 2019, 14:15 WIB
Diterbitkan 02 Sep 2019, 14:15 WIB
Shopee Liga 1
Logo Shopee Liga 1 (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Shopee Liga 1 2019 baru saja merampungkan putaran pertama. Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia dan disiarkan Indosiar ini baru akan bergulir kembali pada 11 September 2019.

Laga klasisk bakal membuka lanjutan Shopee Liga 1 2019, yakni Persipura Jayapura menghadapi Persija Jakarta. Duel dua mantan klub perserikatan ini akan dimainkan di markas Persipura.

Duel eks klub perserikatan juga terjadi dalam laga PSM Makassar melawan PSIS Semarang. Untuk laga ini, PSM bakal bertindak sebagai tuan rumah.

Laga menarik lainnya adalah Bhayangkara FC menghadapi Bali United. Pertandingan ini akan dimainkan 14 September. Masih di tanggal yang sama, Arema FC akan menjamu Borneo FC.

Simak jadwal lengkap Shopee Liga 1 2019 di halaman berikutnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Jadwal Shopee Liga 1 2019

Rabu, 11 September 2019

15.30 WIB, PSM Makassar vs PSIS Semarang (Indosiar)

18.30 WIB, Persipura Jayapura vs Persija Jakarta (Indosiar)

18.30 WIB, Perseru Badak Lampung vs Persela Lamongan (Vidio.com)

Jumat, 13 September 2019

15.30 WIB, Semen Padang vs PSS Sleman (Vidio.com)

15.30 WIB, Bhayangkara FC vs Bali United (Indosiar)

18.30 WIB, Arema FC vs Borneo FC (O Channel)

18.30 WIB, Kalteng Putra vs Persebaya Surabaya (Indosiar)

 


Jadwal Shopee Liga 1 2019

Sabtu, 14 September 2019

15.30 WIB, Madura United vs Barito Putera (Indosiar)

18.15 WIB, Tira Persikabo vs Persib Bandung (Indosiar)

Minggu, 15 September 2019

15.30 WIB, Persipura Jayapura vs Persela Lamongan (Vidio.com)

15.30 WIB, Persija Jakarta vs PSIS Semarang (Indosiar)

18.30 WIB, Perseru Badak Lampung vs PSM Makassar (Indosiar)

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya