MotoGP Aragon: Valentino Rossi Khawatir dengan Kondisi Motor

Jelang balapan MotoGP Aragon, Valentino Rossi khawatir dengan kondisi motornya yang memiliki masalah di keseimbangan.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 22 Sep 2019, 17:10 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2019, 17:10 WIB
Valentino Rossi
Valentino Rossi. (AFP)

Aragon - Valentino Rossi mengaku khawatir dengan balapan MotoGP Aragon. Sebab, pembalap Monster Energy Yamaha itu menilai motornya memiliki sedikit masalah di keseimbangan.

Valentino Rossi akan memulai balapan MotoGP Aragon di sirkuit Aragon dari posisi keenam. Ia kalah dari rivalnya, Marc Marquez, yang berada di pole position.

Rossi mengaku menjaga optimisme jelang balapan. Namun, ia mencoba untuk realistis karena rival-rivalnya yang lain, yaitu Fabio Quartararo dan Maverick Vinales juga start dari posisi yang lebih baik.

"Cuaca cukup bagus di Aragon. Saya merasa menempati posisi yang bagus. Siapa pun yang berhasil dua baris awal untuk start telah mencatatkan waktu yang bagus," ujar Rossi.

"Situasinya sama seperti di Misano. Marquez masih menjadi yang tercepat. Sama halnya dengan Quartararo dan Vinales."

"Tetapi saya optimistis dengan peluang saya. Kecepatan saya tidak terlalu buruk. Hanya saja, saya tak terlalu puas dengan keseimbangan motor saya," ungkap Rossi.

Saat ini, Valentino Rossi berada di peringkat keenam pada klasemen sementara MotoGP. Rossi tertinggal 146 poin dari Marquez yang ada di puncak klasemen.

Hasil Kualifikasi MotoGP Aragon

Valentino Rossi
Valentino Rossi. (AFP/Juan Mabrotama)

1-Marc Marquez

2-Fabio Quartararo

3-Maverick Vinales

4-Jack Miller

5-Aleix Espargaro

6-Valentino Rossi

7-Cal Crutchlow

8-Franco Morbidelli

9-Joan Mir

10-Andrea Dovizioso

11-Andrea Iannone

12-Pol Espargaro

Sumber: Crash

Disadur dari Bola.com (Penulis Aditya Wicaksono / Editor Yus Mei Sawitri, Published 22/09/2019)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya